Jokowi Luncurkan Pengembangan Ekosistem Kendaraan Listrik, Berharap RI jadi Produsennya

inNalar.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) luncurkan uji coba pengembangan ekosistem kendaraan listrik yang terintegrasi di Indonesia.
 
Kehadiran ekosistem ini merupakan langkah nyata dari kolaborasi BUMN dan Swasta.
 
Kolaborasi Pengembangan Ekosistem Kendaraan Listrik diluncurkan di sebuah area SPBU di Jakarta. Kolaborasi BUMN dan swasta ini jadi langkah nyata untuk mempercepat terwujudnya ekosistem kendaraan listrik yang terintegrasi di Indonesia.
 
 
Di dalamnya ada Electrum, perusahaan patungan Gojek dan TBS Energi Utama, bersama Pertamina, Gogoro, dan Gesits.

Saya mengapresiasi perusahaan-perusahaan dalam negeri yang turut serta membangun ekosistem kendaraan listrik di Tanah Air itu. Ujar Jokowi dikutip inNalar.com dari Facebook Presiden Joko Widodo.

Baca Juga: Viral Beli Minyak Goreng Wajib Membawa Fotocopy Kartu Keluarga dan Sertifikat Vaksin Covid

Baca Juga: Ketua KNPI Haris Pertama Dikeroyok Sejumlah Orang di Jakarta Pusat: Saya Yakin Ada Dalangnya

Saya berharap, melalui pembangunan ekosistem kendaraan listrik dari hulu ke hilir tersebut, Indonesia dapat menjadi produsen kendaraan listrik.

Kita targetkan nanti di 2025, dua juta kendaraan listrik bisa digunakan oleh masyarakat Indonesia, dan selanjutnya menuju pasar-pasar ekspor. Ujarnya***

Rekomendasi