Jeno NCT Idola Kpop Pertama yang Bakal Catwalk dalam Fashion Week di Amerika, Begini Fakta Kerennya

inNalar.com – Jeno NCT mengumumkan akan berpartisipasi dalam catwalk fashion week di Amerika, dimana ia merupakan idol pertama yang memiliki kesempatan tersebut.

Dilansir Soompi, Peter Do seorang perancang busana di New York mengumumkan, bahwa Jeno akan catwalk dalam peragaan busana untuk mereknya.

Dimana tema peragaan itu adalah New York Fashion Week Spring/Summer 2023, berlokasi di New York Amerika.

Diketahui merek busana Peter Do merupakan kolaborasi dengan SM Entertainment.

Baca Juga: Cek Bansos PBI JK Melalui Laman cekbansos.kemensos.go.id, Cara Menjadi Penerima Bantuan Pemerintah

“Jeno adalah pilihan cocok untuk acaranya, ia seperti pelopor, seorang yang penuh percaya diri dan perwujudan dari desain Peter Do,” ungkapnya, pada 9 September 2022 yang dikutip Soompi.

Salah satu member NCT ini akan menjadi idola Kpop pertama yang memulai peragaan busana New York Fashion Week.

Jeno juga tidak hanya akan melakukan peragaan busana untuk model koleksi pakaian pria perdana Peter Do.

Tetapi rekan satu labelnya, Seulgi Red Velvet pun akan hadir di kursi barisan depan dalam acara New York Fashion Week.

Baca Juga: Head to Head Bayern Munchen vs Barcelona, Saatnya Xavi Putus Rekor Buruk di Liga Champions

Begitu juga dengan SM Rookies Shohei dan Eunseok juga akan datang dalam acara yang berlokasi di New York ini.

Selanjutnya Peter Do memberi komentar tentang kerjasamanya bersama SM Entertainment, yang mana ia sangat apresiasi para seniman khususnya di Korea.

Karena mereka banyak menyimpan energi untuk ditampilkan di atas panggung. Itu membuat sedikit orang yang menyadari apa yang terjadi di balik layar.

Itu sangat mirip dengan desainnya, dimana jalan proses dibaliknya guna mencapai produk yang berkualitas.

Baca Juga: Profil Erina Gudono, Calon Istri Kaesang Pangarep Sekaligus Calon Mantu Terakhir Presiden Jokowi

“Sebagai merek yang menempuh jalannya sendiri di industri ini, kami bangga dapat bermitra dengan pemain global terkemuka di K-pop untuk membantu menulis masa depan mode,” katanya, dikutip Soompi.

Selain itu, Peter Do juga merasa nostalgia, seperti saat lagu Girls Generation dinyanyikan di bus. Kini, dalam membuat desain, ia mendengarkan  lagu Red Velvet.

Diketahui bahwa, pertunjukan peragaan busana Peter Do yang bertema musim Spring/Summer 2023 akan berlangsung pada 13 September. ***

 

Rekomendasi