Jadwal Turnamen Bulutangkis Bulan Januari 2024: Ada Malaysia Open hingga Indonesia Masters

inNalar.com – Berikut jadwal turnamen bulutangkis di bulan Januari 2024, di mana akan dibuka dengan ajang Malaysia Open hingga ada Indonesia Masters.

Setelah rehat kurang lebih dua pekan, para pebulutangkis bakal kembali unjuk gigi salah satunya di turnamen bulutangkis Malaysia Open 2024.

Kompetisi level BWF Super 1000 itu akan berlangsung di Axiata Arena pada 9-14 Januari mendatang.

Baca Juga: Kucurkan Rp6,5 Triliun, Smelter Nikel di Kalimantan Timur Ini Hasilkan 27 Ribu Metrik Ton Nikel Matte, Beroperasi Tahun…

Merupakan turnamen level atas, tentu ajang ini akan diikuti oleh sejumlah pemain kelas kakap.

Indonesia sendiri akan mengirimkan sejumlah pemain andalan dan terbaiknya.

Salah satunya ialah Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting dan pemain bintang lainnya.

Baca Juga: Siap Diresmikan 2024, Sulawesi Utara Kini Punya Bendungan Senilai 1,6 Triliun yang Aliri 2300 Hektare Lahan Pertanian

Ada juga Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang akan mencoba mempertahankan gelar juara yang sempat diraihnya pada tahun lalu di Malaysia Open 2024.

Selain itu, ada sejumlah turnamen bulutangkis BWF World Tour yang digelar pada bulan Januari ini.

Yakni ada India Open 2024, di mana ajang BWF S750 akan bergulir pada 16-21 Januari nanti.

Baca Juga: Baru 2 Pekan Diperbaiki hingga Rp50 Miliar, Jembatan Otista di Bogor Jawa Barat Tergenang Banjir, Bima Arya Ungkap Penyebabnya

Ya, jadwal pada bulan ini cukup padat karena hanya berjarak beberapa hari saja dari satu kompetisi ke turnamen lainnya.

Setelah itu, dua hari kemudian para pebulutangkis akan tampil di Indonesia Masters 2024.

Skuad Garuda akan mencoba tampil sebaik mungkin sebagai tuan rumah di ajang yang dihelat pada 23-28 Januari 2024.

Baca Juga: Juventus Bakal Nangis Darah, Tiago Djalo Justru Lebih Setuju Merapat ke Inter Milan pada Bursa Transfer 2024

Selanjutnya ada Thailand Masters 2024 yang menjadi turnamen BWF World Tour terakhir yang akan digelar pada bulan ini.

Yaitu pada 30 Januari hingga 4 Februari 2024 mendatang, atau beberapa hari jelang kejuaraan kontinental Badminton Asia Team Championships 2024.

Selebih lengkapnya, berikut jadwal turnamen bulutangkis di bulan Januari 2024:

  • 9-14 Januari 2024 – Malaysia Open 2024 (S1000)
  • 11-14 Januari 2024 – Estonian International 2024
  • 16-21 Januari 2024 – India Open 2024 (S750)
  • 18-21 Januari 2024 – Swedish Open 2024
  • 23-28 Januari 2024 – Indonesia Masters 2024 (S500)
  • 25-28 Januari 2024 – Iran Junior International Series 2024
  • 25-28 Januari 2024 – Iceland International 2024
  • 30 Januari-4 Februari 2024 – Thailand Masters 2024 (S300)
  • 30 Januari-4 Febuari 2024 – Iran Fajr International Challenge 2024.*** 

Rekomendasi