

inNalar.com – Berikut ini adalah jadwal sholat untuk wilayah DKI Jakarta pada hari Jumat tanggal 9 Desember 2022.
Pada artikel ini juga terdapat pembahasan tentang perbedaan sholat sunnah fajar dan qabliyah Subuh.
Hal ini dimaksudkan sebagai sumber informasi yang dapat di terima oleh seluruh umat Islam dalam menyempurnakan pahala agamanya.
Sejatinya sholat merupakan suatu kewajiban sebagai umat Islam yang masih hidup, meski sedang sakit tetap harus melaksanakan sholat.
Selain itu untuk menambahkan pahala melalui sholat sunnah, contohnya saja dengan sholat sunnah qobliyah dan ba’diyah.
Pengertiannya sholat sunnah fajar dan qobliyah Subuh merupakan sholat yang sama, hanya penyebutannya saja yang berbeda.
Baca Juga: Pancasila sebagai Ideologi Negara, Apa Makna dari Pancasila? Simak Penjelasan Lengkap Berikut Ini
Pada pengerjaannya juga sama dengan sholat wajib lainnya, hanya saja pada sholat sunnah fajar atau qabliyah subuh dianjurkan menggunakan surat yang pendek.
Inilah jadwal sholat untuk wilayah Jakarta pada hari ini tanggal 9 Desember 2022.
Seperti yang sudah dijelaskan diatas, sholat sunnah Fajar dan qobliyah Subuh adalah sholat sunnah yang sama.
Sholat sunnah ini dikerjakan sebelum subuh dengan dua rakaat ringan. Bahkan dalam HR. Muslim no. 726 bahwa Nabi Muhammad saw membaca surat Al Kafirun dan Al Ikhlas pada dua rakaat Fajar.
Bukan hanya bacaan suratnya yang pendek, tetapi anjuran rukuk dan sujudnya agar tidak lama.
Hikmah dari meringkas sholat sunnah fajar agar dapat melakukan sholat subuh di awal waktu.
Ada pula yang mengatakan bahwa pada dua rakaat ringan itu karena sebagai amalan pembuka pada hari tersebut.
Hal ini sebagaimana Nabi Muhammad saw yang membuka sholat malam dengan dua rakaat ringan.
Pada sholat sunnah fajar disunnahkan membaca surat Al Kafirun pada rakaat yang pertama, sedangkan pada rakaat ke dua membaca surat Al Ikhlas.
Surat Al Kafirun berisi tentang tauhid yang berisi tentang penafian sifat kurang bagi Allah swt.
Sedangkan dalam surah Al Ikhlas yang berisi tentang penetepan sifat sempurna bagi Allah swt.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi