

inNalar.com – Pekan ke-21 Liga Inggris akan mempertandingkan beberapa klub pada Sabtu, 21 Januari 2023. Laga Liverpool vs Chelsea patut dinantikan jadwal mainnya malam hari ini.
Pertandingan Liverpool vs Chelsea akan jadi pembuka laga pekan ke-21 Liga Inggris pada Sabtu, 21 Januari 2023 pukul 19.30 WIB.
Saat ini Liverpool dan Chelsea harus bertekad keluar dari papan tengah Liga Inggris dengan mencuri tiga poin pada laga nanti.
Tuan rumah Liverpool tentu diuntungkan pada laga ini karena bermain di hadapan para pendukungnya sendiri di Stadion Anfield.
The Reds saat ini menduduki peringkat ke-9 dalam klasemen Liga Inggris dengan 28 poin.
Sementara The Blues membuntuti di bawahnya dengan nilai yang sama.
Dalam lima pertandingan terakhir Liga Inggris, The Reds meraih tiga kemenangan dan dua kekalahan.
Tragisnya, dua kekalahan tersebut diraih skuad Jurgen Klopp saat mereka bentrok dengan Brentford dan Brighton pada 3 dan 14 Januari lalu.
Di sisi lain The Blues saat ini juga belum mendapat hasil positif yang konsisten di lima laga terakhirnya.
Anak asuh Graham Potter itu meraih dua kemenangan dan kekalahan serta satu hasil imbang.
Namun pada laga terakhirnya, Chelsea mampu meraih hasil positif dengan skor tipis 1-0 saat menjamu tim London lainnya, Crystal Palace.
Selain big match tersebut, beberapa pertandingan lainnya juga bisa jadi sorotan untuk merubah tatanan mereka dalam klasemen Liga Inggris saat ini.
Everton yang tengah berjuang untuk keluar dari zona degradasi akan di sorot pada malam ini.
Tim yang di nahkodai oleh Frank Lampard itu harus menunjukan performa terbaiknya setelah dalam lima pertandingan terakhir Liga Inggris belum meraih satupun kemenangan.
Selain itu, Frank Lampard juga tengah mempertaruhkan jabatannya agar bisa bertahan lama di Goodison Park.
Baca Juga: Noni Madueke Segera Berseragam Chelsea, Riwayat Cedera Patut Jadi Perhatian Graham Potter
Berikut jadwal Liga Inggris yang tayang malam hari ini
Liverpool vs Chelsea pukul 19.30 WIB (Anfield).
Leicester vs Brighton pukul 22.00 WIB (King Power Stadium).
Southampton vs Aston Villa pukul 22.00 WIB (St. Mary’s Stadium).
West Ham vs Everton pukul 22.00 WIB (Stadion Olimpiade London).
Bournemouth vs Nottingham Forest pukul 22.00 WIB (Vitality Stadium).
Semua laga tersebut tidak ditayangkan oleh SCTV, anda harus menyaksikan melalui aplikasi Vidio.
Perlu diperhatikan bahwa waktu yang tertera di atas merupakan sesi kick off di masing-masing pertandingan.
Pastikan Anda menyaksikan laga 30 menit sebelum waktu yang disebutkan di atas.***