

InNalar.com – Salah satu wisata yang bisa dikunjungi saat berada di Lampung adalah menara di masjid Al Furqon, Bandar Lampung.
Memiliki ketinggian 114 meter, menara masjid Al Furqon ini memberikan tanda seperti jumlah surat di Al Qur’an, yaitu sebanyak 114 surat, dan disebut menjadi menara tertinggi di Indonesia.
Adapun menara di masjid Al-furqon ini, juga dapat difungsikan sebagai wisata bagi para pengunjung untuk melihat keindahan kota Bandar Lampung di atas ketinggian 114 meter.
Baca Juga: Harga Mahal Tapi Porsi Selalu Dikit, Ini Alasan Restoran Mewah Terbiasa Menyuguhkan Porsi Kecil
Meskipun terletak di masjid, namun menara ini tidak dikhususkan hanya untuk umat muslim. Karena ini terbuka untuk umum dan bagi siapa saja yang ingin berkunjung ke menara masjid Al Furqon.
Akan tetapi, bagi para pengunjung di menara masjid Al Furqon masih akan dibatasi sejumlah 10 orang dalam sekali masuk. Karena kepala ta’mir masjid tersebut masih melakukan pengkajian lebih lanjut untuk menara tertinggi di Indonesia ini.
Sedangkan biaya yang digunakan dalam pembangunan menara di masjid Al Furqon ini memakan dana sebanyak 20 Milyar.
Hal itu dijelaskan oleh Iwan Gunawan, selaku Dinas Pekerjaan Umum Kota Bandarlampung ia menjelaskan jika anggaran yang dibutuhkan dalam pembangunan menara masjid Al Furqon adalah Rp. 20 miliar, yang terbagi menjadi tiga termin pembayaran.
Adapun pembagian dalam 3 termin itu yaitu pada tahun 2017 menggunakan anggaran Rp 3 miliar, dilanjutkan dengan tahun 2018 sebanyak Rp. 7 miliar, terakhir di tahun 2019 adalah Rp. 10 miliar.
Dengan dihabiskannya dana sebanyak itu, bahkan menara masjid Al Furqon ini memiliki AC, lift, hingga jalur untuk difabel pun tersedia.
Baca Juga: Habiskan Dana APBD 1 Triliun, Masjid Al-Jabbar di Jawa Barat Menjadi Bangunan Termegah di Bandung
Sebelumnya, Eva Dwiana selaku Wali Kota Bandar Lampung telah melakukan peresmian menara Masjid Al Furqon yang memiliki tinggi 114 meter ini saat 19 Juni 2021.
Eva Dwiana juga menyatakan jika Menara masjid Al Furqon ini merupakan satu ikon baru dari kota Bandar Lampung.
Pasalnya menara masjid ini merupakan satu menara tertinggi di Lampung, sekaligus dipercaya sebagai menara tertinggi di Indonesia.
Dengan adanya dan diresmikannya menara masjid Al Furqon sebagai satu ikon di Bandar Lampung, tentu hal ini akan menjadi tempat ibadah sekaligus menara yang dijadikan wisata itu menjadi lebih terkenal.
Adapun tentang masjid Al Furqon, sebenarnya selama ini sudah Banyak acara religi yang telah diadakan di bangunan yang memiliki dua lantai ini.
Bahkan, sebelumnya banyak tokoh dan para alim ulama juga pernah singgah sekaligus mengisi acara pengajian di masjid Al Furqon di Bandar Lampung ini. ***