Heboh! Tarif Parkir Nggak Wajar di Masjid Istiqlal Bikin Warganet Tercengang, Mau Ibadah Aja Harus Bayar Mahal


inNalar.com – Sebuah video di media sosial memperlihatkan seorang pria mengeluh soal tarif parkir liar di sekitar Masjid Istiqlal seusai melakukan ibadah.

Berdasarkan video unggahan Instagram @net2netnews dikabarkan jika pemilik video hendak mengambil motornya di tempat parkir sekitar Masjid Istiqlal setelah melakukan ibadah sholat Magrib.

Pria dalam video tersebut mengaku menitipkan motornya di parkir liar karena tidak tahu lokasi parkiran Masjid Istiqlal, sebab dirinya sudah lama tidak kesana.

Baca Juga: Potret Pemakaman Pemuda Gunungkidul yang Ditembak Oknum Polisi, Pejabat Penting Turut Hadir

Saat hendak mengambil motornya, dirinya terkejut karena tukang parkirnya atau jukir mematok tarif sepuluh ribu rupiah.

Jelas tarif sepuluh ribu rupiah tergolong bukan angka yang wajar untuk menitipkan sebuah motor, umumnya hanya sekitar dua ribu hingga lima ribu rupiah saja.

Sebenarnya saudara dari pria tersebut sudah menawar dengan akan memberikan uang sebesar lima ribu rupiah kepada jukir tersebut.

Baca Juga: Untukmu yang Hatinya Selalu Gelisah, ini Kunci Rahasia Tenang yang Awet Bagi Muslim Menurut Ustadz Abdul Somad

Tetapi jukir tersebut menolaknya dengan alasan jika memang tarifnya sepuluh ribu tidak bisa ditawar.

Namun di dalam videonya juga sempat terdengar jika jukir tersebut mengatakan jika tidak ikhlas silahkan uangnya diambil lagi karena merasa tak nyaman juga di video.

Peristiwa semacam ini bisa membuka pengetahuan lebih bagi pengunjung tempat-tempat publik seperti Masjid Istiqlal, agar kedepannya lebih berhati-hati.

Baca Juga: Jangan Minder! Begini Tips Filosofi Cermin dari Ustadz Abdul Somad Buat Muslim yang Ingin Memperbaiki Diri

Sebenarnya pihak Masjid Istiqlal sendiri sudah menyiapkan tempat parkir khusus untuk pengunjung yang membawa sepeda motor.

Pada unggahannya di akun Instagram @masjidistiqlal.official, para pengunjung atau jamaah yang datang pakai motor atau mobil bisa masuk lewat gerbang Al Aziz.

Gerbang tersebut letaknya berada di Jalan Perwira yang lokasinya berseberangan langsung dengan SMPN 4 Jakarta.

Baca Juga: Respon Datar Polda DI Yogyakarta Tanggapi Kasus Polisi Tembak Pemuda Pakai Senjata Laras Panjang

Nantinya melalui gerbang tersebut, pengunjung atau jamaah akan diarahkan menuju parkiran basement.

Sangat dianjurkan bagi anda yang mengunjungi atau ingin ibadah di Masjid Istiqlal untuk memarkir kendaraan lewat akses tersebut, karena lebih aman dibandingkan parkir liar di sekitar masjid.

Apabila memarkir di lokasi ini, nanti pengunjung bisa menaiki tangga untuk langsung terhubung ke kawasan plaza Al Fatah. ***

Rekomendasi