

inNalar.com – Hari Lahir Pancasila diperingati setiap tahunnya pada tanggal 1 Juni. Hal ini berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 24 Tahun 2016.
Tahun ini, Hari Lahir Pancasila akan diperingati bangsa Indonesia pada hari Rabu, 1 Juni 2022.
Lantas, bagaimana sejarah lahirnya Pancasila sebagai dasar negara Indonesia? Simak ulasan berikut ini tentang sejarah dan kronologi terbentuknya Pancasila.
Hari Lahir Pancasila 2022: Sejarah Terbentuknya Dasar Negara
Sejarah kelahiran Pancasila berawal dari kekalahan Jepang pada perang pasifik, dan kemudian menjanjikan kemerdekaan bagi bangsa Indonesia.
Lebih lanjut, dibentuklah lembaga bernama Dokuritsu Junbi Cosakai (Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan atau BPUPKI).
Sidang pertama BPUPKI dilangsungkan di Gedung Chuo Sangi In (sekarang Gedung Pancasila) pada 29 Mei 1945, untuk membahas mengenai tema dasar negara.
Baca Juga: Hasil SEA Games 2022: Timnas Voli Putra Indonesia Tancap Ke Final Usai Kalahkan Kamboja 3-1
Sidang berjalan hingga lima hari. Sampai pada tanggal 1 Juni 1945, Presiden Soekarno menyampaikan ide serta gagasannya terkait dasar negara Indonesia, yang dinamai “Pancasila”.
Panca artinya lima, sedangkan sila artinya prinsip atau asas. Lima dasar negara yang disampaikan Soekarno yakni:
1. Kebangsaan
2. Internasionalisme atau Perikemanusiaan
3. Demokrasi
4. Keadilan sosial
5. Ketuhanan yang Maha Esa
Setelah itu, dengan tujuan untuk menyempurnakan rumusan Pancasila dan membuat Undang-Undang Dasar yang berlandaskan kelima asas tersebut, maka BPUPKI membentuk sebuah panitia yang disebut sebagai panitia Sembilan.
Panitia Sembilan tersebut beranggotakan Ir. Soekarno, Mohammad Hatta, Abikoesno Tjokroseojoso, Agus Salim, Wahid Hasjim, Mohammad Yamin, Abdul Kahar Muzakir, Mr. AA Maramis, dan Achmad Soebardjo.
Hingga pada akhirnya, melalui sidang Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia pada 18 Agustus 1945, Pancasila disetujui dan diresmikan sebagai dasar negara, serta dicantumkan dalam Mukadimah UUD 1945.
1 Juni diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila, tanggal tersebut diambil bertepatan dengan pidato pertama Soekarno mengenai dasar negara.
Berikut ini Pancasila yang sudah disempurnakan dan sampai sekarang dijadikan sebagai dasar negara:
1. Ketuhanan yang Maha Esa
2. Kemanusiaan yang Adil dan Beradab
3. Persatuan Indonesia
4. Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan-Perwakilan
5. Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia
Link Twibbon Hari Lahir Pancasila 2022
Untuk memperingati Hari Lahir Pancasila, berikut inNalar.com rangkum kumpulan link twibbon ucapan selamat Hari Lahir Pancasila.
Baca Juga: Mesut Ozil akan Datang ke Indonesia, Raffi Ahmad Siap Mensupport Pesepakbola Kelas Dunia Itu
***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi