Hal yang Wajib Dipersiapkan Sebelum Menikah, Bukan Hanya Harus Punya Pasangan, Tapi Persiapkan Ini Juga


inNalar.com
– Pernikahan merupakan momen yang paling ditunggu bagi para pasangan kekasih. Hampir setiap orang mengharapkan pernikahan terjadi sekali seumur hidup. Ada banyak hal yang wajib dipersiapkan sebelum menikah agar tidak ada penyesalan di kemudian hari.

Banyaknya hal yang wajib dipersiapkan sebelum menikah berkaitan dengan sifat pernikahan yang sakral. Jika tidak dipersiapkan dengan sebaik-baiknya, pernikahan akan menuai banyak masalah. Yang ada, setelah menikah bukan bahagia, malah derita yang akan Anda dapat.

Lantas, apa saja hal yang wajib dipersiapkan sebelum menikah dengan pasangan? Jawabannya ada pada uraian berikut ini.

Baca Juga: 8 Manfaat Petroleum Jelly untuk Perawatan Kecantikan: Kulit, Bibir dan Rambut akan Sehat Berseri

1.Ilmu yang Cukup

Jika ingin dapat melakukan suatu hal dengan baik, kita harus mempelajari hal tersebut terlebih dahulu. Pernikahan pun begitu. Anda dan pasangan harus sama-sama mempunyai ilmu sebelum menikah. Ilmu tentang pernikahan sangat luas. Oleh karena itu, akan lebih baik jika ilmu tersebut dipelajari sejak sebelum memutuskan untuk menikah.

2.Mental dan Spiritual yang Kuat

Pernikahan adalah momen sekali seumur hidup. Karena hanya sekali, Anda dan pasangan harus bisa menghadapi masalah-masalah yang mungkin terjadi di dalamnya. Siklus kehidupan Anda pun akan jauh berubah.

Untuk bisa berdamai dengan siklus baru dan masalah-masalah dalam pernikahan, Anda dan pasangan butuh mental dan spiritual yang kuat. Sisi spiritual juga harus kuat karena pada dasarnya, menikah adalah ibadah. Jika dua hal tersebut belum cukup kuat, Anda akan mudah stres dalam menjalani biduk rumah tangga.

Baca Juga: Siapa Sih Razman Nasution, Pengacara yang Berseteru dengan Denise Chariesta dan Sejumlah Artis? Ini Profilnya

3.Perencanaan Finansial

Segi finansial juga harus direncanakan sebelum menikah. Finansial yang terencana bukan berarti harus memiliki harta yang banyak, tetapi bagaimana Anda mengelola keuangan sebelum dan saat menjalani pernikahan.

Anggaran untuk melaksanakan upacara pernikahan perlu dikelola dengan baik. Dana yang tersedia harus dialokasikan untuk mempersiapkan segala kebutuhan acara dengan sebaik-baiknya agar acara pernikahan makin berkesan.

Anda juga harus mempersiapkan segi finansial setelah menikah. Usaha menafkahi keluarga Anda harus terus dilakukan agar kebutuhan rumah tangga selalu tercukupi.

Baca Juga: PPDB Jawa Barat 2022 Tahap 1 Resmi Diumumkan, Berikut Link untuk Melihat Siapa Saja yang Lolos Seleksi

4. Kesehatan Fisik

Menikah adalah proses yang panjang. Jangan sampai  penyakit menyerang sebelum dan saat menjalani pernikahan. Baik suami maupun istri harus sehat. Suami harus sehat agar semangat menafkahi keluarga. Istri pun harus sehat agar dapat menghasilkan keturunan yang juga sehat.

Untuk dapat menghasilkan keturunan yang sehat, kesehatan organ reproduksi Anda dan pasangan adalah hal yang penting diupayakan sebelum menikah. Setelah memiliki anak, selain harus sehat secara mental, Anda dan pasangan juga harus sehat secara fisik agar dapat menjalani hidup dengan baik.

5.Kemantapan Hati

Selain hal-hal yang sudah disebut di atas, masalah hati juga harus Anda pikirkan matang-matang. Pernikahan harus dijalani dengan kemantapan hati agar perjalanan seumur hidup yang akan Anda lalui bersama pasangan terasa lebih ringan.

Baca Juga: Simak Ramalan Zodiak Hari Ini, Leo Harus Jaga Kesehatan Mental, Virgo Jangan Gegabah

Nah, itulah tadi lima hal yang wajib Anda persiapkan sebelum menikah dengan pasangan. Dengan mempersiapkan hal-hal tersebut dengan sebaik-baiknya, kehidupan pernikahan Anda dan pasangan akan lebih terarah dan bahagia.

Jangan sampai asal menikah tanpa persiapan yang memadai. Pernikahan tanpa persiapan matang akan mengorbankan kebahagiaan Anda. ***

Rekomendasi