Habiskan Rp 800 Miliar, Mall Sarinah Jakarta Dijuluki Mall Tertua, Ada Paduan Desain Bangunan Kuno dan Modern

InNalar.com – Mungkin belum banyak orang tahu, jika mall Sarinah di Jakarta merupakan mall tertua di Indonesia.

Dibangun pada tahun 1962, kala itu presiden RI masih dipimpin oleh Soekarno. Sekaligus sang proklamator lah yang mengusulkan dibangunnya mall Sarinah, yang saat ini menjadi mall tertua di Indonesia.

Meskipun merupakan mall tertua di Indonesia, namun mall Sarinah hingga saat ini diketahui masih berdiri dan begitu pula masih beroperasi.

Baca Juga: Habiskan 1,5 Miliar, Kantor Desa Karangmukti di Subang Ini Jadi yang Termegah Layaknya Istana

Akan tetapi kemarin di tahun 2020, mall Sarinah mengalami renovasi dan pembaharuan hingga mencapai 15 lantai.

Terletak di Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat, walaupun mengalami renovasi, tetap saja mall Sarinah menjadi pusat perbelanjaan tertua yang pernah berdiri di Indonesia.

Apalagi dahulu pusat perbelanjaan ini memiliki kontribusi karena ada di masa krisis ekonomi, dan menjual barang dengan harga murah.

Baca Juga: Luar Biasa! Telan Anggaran Rp91,3 Triliun untuk Pembebasan Lahan, Tol di Banda Aceh Ini Punya Panjang 74 Km

Dengan mengalami renovasi dan pembaharuan kemarin hingga 15 lantai di tahun 2020, berapakah biaya yang dibutuhkan dalam memperbaiki mall Sarinah?

Sebelum masuk ke biaya perbaikan, ada baiknya untuk tahu lebih dahulu perubahan apa yang terjadi pada mall Sarinah setelah dilakukannya renovasi dan pembaharuan.

Meskipun mengalami renovasi dan pembaharuan, namun mall Sarinah tetap menyimpan keunikan sejarah di bangunannya.

Baca Juga: Gua di Gunung Penanggungan Jawa Timur Ini Menyimpan Pusaka Peninggalan Majapahit, Cocok Dikunjungi Sejarawan

Setelah mengalami pembaharuan, mall tertua di Indonesia ini justru memunculkan perpaduan antara gedung heritage dengan modern.

Maksudnya, saat melihat satu sisi dari gedung mall ini akan terlihat menjadi lebih fresh, dan modern. Sedangkan saat melihat sisi lain, nuansa masa lampau saat bangunan ini menjadi satu-satunya mall di Indonesia masih sangat kental terasa. Bak wanita paruh baya yang elegan.

Saat melakukan renovasi, Proses perbaikan pada mall Sarinah yang tertua di Indonesia ini butuh waktu sekitar dua tahun, dengan biaya kurang lebih Rp. 800 miliar.

Tidak hanya itu, mall Sarinah juga merupakan cagar budaya yang ada di Jakarta.

Dengan selesainya renovasi dan pembaharuan, maka Gedung yang akhirnya memiliki 15 lantai dengan tinggi 74 meter ini diresmikan di 21 Maret 2022.

Perlu diperhatikan, meskipun mall Sarinah mengalami perubahan rupa, namun tetap ada satu bagian yang dipertahankan. Dan itu adalah eskalator pertama di Indonesia.

Dengan memiliki slogan The Window of Indonesia, semua barang yang dijual disini hanyalah produk domestik. Jadi jangan harap dapat mencari barang yang di luar Indonesia.

Untuk melihat produk lokal, para pengunjung akan melihatnya di empat lantai.

Dijelaskan jika Lantai dasar dan lantai satu berisikan hiasan rumah, berbagai gerai batik, perawatan tubuh dewasa, produk sepatu dan perhiasan.

Sedangkan di lantai 2 merupakan tempat aneka pakaian, kain, sepatu, dompet, tas, dan aneka kerajinan tangan lainnya.

Diikuti di lantai 3 dengan aksesoris, wayang, furnitur, makanan dan minuman herbal, serta kerajinan khas Indonesia. ***

Rekomendasi