

inNalar.com – IKN Kalimantan Timur nantinya akan menjadi ibu kota baru yang menggantikan Jakarta.
Tidak heran jika saat ini pemerintah terus mempercepat pembangunan di kawasan ini termasuk dengan membangun gedung Polres khusus IKN.
Pembangunan gedung ini sendiri menelan biaya yang tidak main-main. Adapun dana yang digelontorkan sebanyak Rp160 miliar.
Dengan begitu, ibu kota Indonesia yang baru nantinya akan memiliki gedung khusus Kepolisian Negara Republik Indonesia Resort khusus kawasan Ibu Kota Nusantara.
Pembangunan ini sendiri dilakukan di atas lahan seluas 12 hektare. Adapun luas bangunannya mencapai 6.189 meter persegi.
Nantinya bangunan ini akan dilakukan selama kurang lebih sembilan bulan demi menjaga keamanan kawasan ibu kota negara secara khusus.
Melansir dari laman Sekretariat Kabinet RI, Presiden Jokowi meminta pembangunan gedung ini dilakukan dengan desain khusus.
Adapun konsep yang perlu diusung pada bangunannya bernama “Green Building”. Merupakan gedung-gedung yang dibangun secara green.
Terlebih, kawasan pembangunannya juga kawasan hijau. Lingkungan sekitarnya juga lingkungan hijau sehingga diperlukan juga green building-nya.
Presiden juga mengharapkan penerapan teknologi terkini dalam sistem keamanan di gedung Polres Khusus IKN ini. Seperti:
Adanya kamera pengawas atau CCTV ini nantinya diterapkan di setiap sudut IKN.
Kemudian akan dihubungkan langsung dengan command center atau pusat komando dan juga analisis kecerdasan buatan (AI).
Dengan penggunaan teknologi ini nantinya diharapkan lingkungan ibu kota semakin aman sehingga tidak ada kriminalitas yang menganggu.
Terlebih tujuan utamanya adalah untuk menjaga sekaligus melindungi warga di IKN, Kalimantan Timur.
Tidak hanya itu, kawasan Polres ini nantinya juga akan diperkuat oleh 750 personel untuk bertanggung jawab atas 6 polsek di setiap wilayahnya.
Setiap personel ini juga sudah disiapkan di seluruh jajaran Polda Kaltim sehingga diharapkan gedungnya bisa cepat selesai dibangun agar bisa ditempatkan ke Ibu Kota Nusantara.
Presiden juga berharap agar kehadiran Polres ini dapat meningkatkan perlindungan sekaligus pelayanan kepada masyarakat.
Termasuk dalam hal meningkatkan stabilitas, keamanan, dan penegakan hukum di lingkungan IKN.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi