

inNalar.com – Gus Baha atau KH Ahmad Bahauddin Nursalim membeberkan ciri-ciri datangnya malam Lailatul Qadar.
Menurut Gus Baha datangnya Malam Lailatul Qadar pastilah menjadi sebuah hal yang sangat ditunggu oleh kaum muslimin.
Gus Baha menjelaskan malam penuh keberkahan atau malam 1000 bulan itu menggambarkan betapa mulianya malam Lailatul Qadar.
Malam lailatur Qadar datang pada 10 hari terakhir bulan Ramadhan, hal itu sering kita ketahui dari berbagai penjelasan dari para Ulama maupun Kitab dan Hadist.
Baca Juga: Keistimewaan Malam Lailatul Qadar dan Amalan yang Dianjurkan Menurut Hadits
Pada malam Lailatul Qadar nantinya akan dilimpahkan segala keberkahan bagi seluruh Umat Muslim di dunia dan kita sebagai Umat Muslim Juga berlomba-berlomba untuk mendapatkanya.
Berbagai tanda-tanda maupun ciri-ciri hadirnya malam Lailatul Qadar sebenarnya sudah sering kita ketahui.
Adanya ciri-ciri maupun tanda-tanda datangnya malam Lailatul Qadar dirasa belum cukup untuk dijadikan upaya agar kita dapat mendapatkannya.
Tidak jarang kita malah seperti melewatkanya begitu saja, walaupun kita sudah hafal betul mengenai datangnya malam Lailatul Qadar.
Permasalahan mengenai kedatangan malam Lailatul Qadar sebenarnya juga sudah pernah disinggung oleh Gus Baha dalam sebuah sesi ceramahnya yang dibagikan di kanal Youtube.
Gus Baha yang bernama asli K.H. Ahmad Bahauddin Nursalim merupakan seorang Ulama sekalgigus Ahli tafsir.
Baca Juga: Pengertian Lailatul Qadar dan Nuzulul Quran di Bulan Ramadhan, Berikut Ciri-Cirinya Menurut Nabi SAW
Gus Baha dalam ceramahnya mengenai Ciri-ciri datangnya Malam Lailatul Qadar lebih banyak menyinggung mengenai kita sebagai kaum muslimin yang melewatkan kedatanganya.
Padahal sudah jelas-jelas kita tahu dan sering dibicarakan diberbagai majelis mengenai keutamaanya dan betapa mulianya jika kita mendapatkan malam Lailatul Qadar.
“Carilah Lailatul Qadar, Kok malah cari tanda-tandanya. Lailatul Qadar itu dicari, ada tanda-tandanya. Tapi Allah membuat tanda-tanda Lailatul Qadar yang sudah lewat,” Ungkap Gus Baha dalam video ceramahnya tersebut.
Baca Juga: Gus Baha Beberkan Amalan Kyai Terdahulu untuk Mendapat Kemuliaan Malam Lailatul Qadar
Perkataan yang dimaksud Gus Baha tersebut adalah agar kita sebagai kaum muslimin sadar bahwa daripada kita sibuk mencari tanda-tanda kedatanganya lebih baik kita memperbanyak beribadah agar mendapatkanya.
“Tanda-tandanya sudah lewat kan? seperti dalam hadist. Tanda malam Lailatul Qadar adalah jika paginya matahari bersinar tidak terlalu panas. kalau kalian tahunya pas waktu pagi ya sudah terlewat,” imbuh Gus Baha kepada para Jamaah pengajianya.
Apa yang disampaikan Gus Baha sebenarnya adalah sebuah nasehat bagi kita semua kaum muslimin, agar lebih mementingkan aspek yang dirasa lebih penting yaitu memperbanyak ibadah kepada Allah SWT.