dr Saddam Ismail Ungkap Khasiat Buah Ciplukan yang Tumbuh Liar: Bisa Jadi Obat Radang Usus

inNalar.com – Buah ciplukan memiliki kandungan yang dapat mengatasi radang usus, sesuai penjelasan dr Saddam Ismail.

Menurut dr Saddam Ismail, selain radang usus, buah ciplukan bisa mengobati segala jenis peradangan.

Buah ciplukan adalah jenis buah yang tumbuh liar dan bisa ditemukan di mana saja.

Baca Juga: Waspada! Penyakit Gula Darah Bisa Sebabkan Racun, dr Saddam Ismail Sebut 10 Gejala Awal Patut Diperhitungkan

Buah ciplukan berbentuk bulat kecil diselimuti daun tipis. Sekilas, bentuknya mirip lampion.

Buah ciplukan berwarna hijau, dan akan menguning kehijauan atau menguning terang saat matang.

Meski rasa manis buah ciplukan tidak seperti buah lainnya, anak-anak kecil di pedesaan gemar memakannya.

Baca Juga: Ibu Kebaya Merah di Raminten House, Wishlist Kuliner Tradisional Yogyakarta yang Masih Eksis Sampai Hari Ini

Melansir dari salah satu video Youtube yang diunggah oleh akun dr Saddam Ismail, ia menyampaikan kandungan buah ciplukan.

Buah yang bernama latin Physalis angulata atau Physalis minima ini memiliki banyak vitamin dan mineral.

Beberapa di antaranya vitamin B1, B2, B3, vitamin C, vitamin K, vitamin A, fosfor, kalsium, zat besi, serat, protein, lemak, dan air.

Baca Juga: Wow! Tumbuhan Tinggi Serat Tapi Bukan Buah, dr Saddam Ismail: Obati Gangguan Sembelit Hingga Kesehatan…

“Jenis radang apapun bisa diatasi,” ungkap dr Saddam Ismail saat menjelaskan.

Tak hanya radang usus, buah ciplukan bisa mengatasi peradangan lainnya, seperti radang sendi.

“Buah ini kaya antioksidan, bisa menangkal radikal bebas,” kata dr Saddam Ismail dengan jelas.

Ia menjelaskan, kandungan antioksidan buah ciplukan dapat mencegah terjadinya kerusakan sel dan penuaan dini.

“Buah ciplukan punya banyak kandungan vitamin K,” ungkapnya.

Vitamin K dapat menguatkan tulang, sehingga tulang tidak mudah keropos dan rapuh.

Singkatnya, buah ciplukan berfungsi untuk mengatasi peradangan, mencegah kerusakan sel, dan menguatkan tulang.

Pastinya, kandungan vitamin dan mineral buah ciplukan dapat menjaga daya tahan tubuh dengan baik. ***

 

 

Rekomendasi