

inNalar.com – Dikenal sebagai penghasil stadion terbanyak se Indonesia, Jawa Barat memiliki 5 stadion termegah dan terbaik yang salah satunya ada di Kota Bandung.
Dari 5 stadion termegah dan terbaik se Jawa Barat ini, 2 diantaranya terletak di Kota Bandung, sedangkan 3 lainnya tersebar di kota lain.
Stadion di Jawa Barat identik dengan bentuk melingkar atau oval dengan wilayah yang luas karena dijadikan sebagai pusat olahraga besar seperti sepak bola.
Berikut 5 stadion termegah dan terbaik se Jawa Barat yang perlu kamu ketahui, paling besar terletak di Kota Bandung.
Baca Juga: 6 Desa Wisata Yang Unik di Yogyakarta, Nomor 4 Menghasilkan 1000 Ton Teh Per Tahunnya Lho!
5. Stadion Patriot Candrabhaga
Menjadi stadion dengan usia 43 tahun, Stadion Patriot Candrabhaga telah didirikan sejak tahun 1908 dan direnovasi ulang pada tahun 2012.
Peresmian Stadion Patriot Candrabhaga ini dilakukan pada tahun 2014 dengan kapasitas 30.000 penonton dan luas lahan mencapai 9,8 hektar.
Stadion yang terletak di Bekasi, Jawa Barat ini ditetapkan sebagai stadion bertaraf internasional dengan berbagai macam fasilitas yang memadai.
4. Stadion Pakansari
Stadion termegah dan terbaik se Jawa Barat yang selanjutnya adalah Stadion Pakansari yang berlokasi di Cibinong, Bogor.
Stadion Pakansari disebut sebagai stadion multifungsi karena dapat digunakan sebagai tempat berbagai macam kegiatan seperti sepak bola, drumband, hingga kompetisi atletik.
Mampu menampung kapasitas hingga 30.000 penonton, Stadion Pakansari dibangun diatas tanah dengan luas mencapai 60 hektar.
Baca Juga: Terbesar se Asia Tenggara, Bendungan Raksasa di Batam Ini Mampu Tampung 101,2 Juta m3 Air
3. Stadion Wibawa Mukti
Stadion Wibawa Mukti dibangun diatas lahan seluas 20,3 hektar dengan desain bangunan yang megah serta berkelas.
Stadion di Jawa Barat ini memiliki kapasitas 30.000 penonton dan mendapatkan pengakuan dari FIFA bahwa layak menjadi tempat pertandingan sepak bola yang ada dibawah naungan FIFA.
Pembangunan stadion termegah dan terbaik se Jawa Barat ini diketahui menghabiskan dana hingga Rp 530 miliar dengan adanya fasilitas jogging track hingga aquatic centre.
2. Stadion Si Jalak Harupat
Stadion Si Jalak Harupat, stadion termegah dan terbaik di Kota Bandung ini mengambil nama dari seorang pahlawan nasional, Otto Iskandardinata.
Pembangunan Stadion Si Jalak Harupat ini dilakukan pada tahun 2003 dan mampu menampung 45.000 penonton pada awalnya.
Namun setelah direnovasi, kapasitas penonton di stadion dengan luas 6,3 hektar ini berubah menjadi 27.000 penonton.
1. Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA)
Stadion Gelora Bandung Lautan Api di Kota Bandung atau yang biasa disingkat dengan GBLA menjadi stadion termegah dan terbaik se Jawa Barat.
Stadion di Kota Bandung ini dibangun sejak tahun 2009 diatas tanah dengan luas 40 hektar yang mencakup area stadion dan fasilitas di sekitarnya.
Diketahui bahwa kapasitas stadion terbesar di Jawa Barat ini mencapai 38.000 penonton setelah dilakukan renovasi pada tahun 2016 silam.
Demikian informasi singkat mengenai 5 stadion termegah dan terbaik se Jawa Barat. Jika dikembangkan dan terus dibangun, maka siap merebut posisi Gelora Bung Karno di masa depan.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi