Dirumorkan Dengan PSG, Bintang Barcelona Ousmane Dembele Akhirnya Buka Suara

inNalar.com – Ousmane Dembele beberapa waktu ini dikaitkan dengan kepindahannya ke klub lain. Salah satu tim raksasa yang ingin mendapatkan jasanya adalah kampuin Liga Prancis,PSG.

Berkenaan dengan itu, pemain tim nasional Prancis itu buka suara tentang masa depan karirnya di sepakbola.

Dembele pun memberikan konfirmasi bahsa ia masih memiliki ambisi dan masa depan di Barcelona untuk beberapa waktu kedepan.

Baca Juga: Kerja Keras Bertahun-tahun Belum Juga Kaya? Ustadz Khalid Basalamah Beberkan Penyebab Rezeki Seret

Pemain sayap asal akademi Dortmund itu mengatakan bahwa ia bermimpi memenangkan Liga Champions bersama Barcelona.

“Impian besar saya adalah memenangkan Liga Champions dengan Barça, memenangkan trofi dengan klub yang Anda cintai adalah hal terbaik,” katanya.

Ia mengatakan bahwa bermain dengan Barcelona merupakan impian yang ia idamkan dari kecil.

Baca Juga: Benarkah Honorer Nggak Kebagian Gaji ke 13 2023? Inilah Aturan Resminya dari Kemenkeu

Dan memenangkan trofi lebih banyak, terutama Liga Champions, bersama tim yang ia cintai merupakan impian yang ingin diwujudkan.

Dembele merasa semuanya dirasa baik di Barcelona dan ia berharap agar dapat terus berkembang menjadi pemain hebat.

Selain itu, Dembele juga berbicara tentang masalah cederanya.

Baca Juga: Dosa Zina Seketika Dihapus, Ustadz Khalid Basalamah Beberkan Amalan Ampuh Pelebur Dosa

Pemain berusia 25 tahun ini baru saja kembali setelah absen lama karena cedera dan mengakui bahwa hal itu sangat mengganggu perkembangannya.

Ia mengatakan secara kemampuan dan statistik, ia sebenarnya dapat memberikan kosntribusi lebih untuk tim.

“Evolusi saya di Barca terhambat oleh cedera, seperti yang membuat saya absen musim ini.” ujarnya dengan lengkap.

Baca Juga: Ronaldo dan Messi Lewat, Pemain Bayern Munchen Ini Selalu Juara Liga Sejak Debut!

Barcelona diharapkan akan menawarkan perpanjangan kontrak kepada Dembele musim panas ini.

Pemain yang didatangkan dari Borussia Dortmund pada tahun 2017 itu menandatangani kontrak jangka pendek tahun lalu yang akan berakhir pada akhir musim depan.

Presiden Barcelona, Joan Laporta, telah menegaskan bahwa Dembele tidak dijual dan merupakan bagian penting dari proyek klub.

Baca Juga: Cair 5 Juni 2023, Ini Besaran Gaji ke 13 Bagi ASN, TNI-Polri dan Pensiunan PNS

Dembele telah menunjukkan peningkatan performa musim ini dan mencetak lima gol dan enam assist dalam 24 pertandingan untuk Barcelona.

Namun, PSG dikabarkan tertarik untuk mendatangkan Dembele ke Parc des Princes jika ia tidak memperbarui kontraknya dengan Barcelona.

Klub asal ibu kota Prancis itu ingin memperkuat lini depan mereka yang sudah berisi Kylian Mbappe, Neymar, dan Lionel Messi.

Baca Juga: Catat! 8 Rekomendasi Drama Korea Tayang Juni 2023 Terbaru beserta Sinopsis, Salah Satunya King The Land

Dembele, yang merupakan teman dekat Mbappe di timnas Prancis, mengaku tidak tergoda oleh kemungkinan bermain di negara asalnya. Ia menegaskan bahwa ia bahagia di Barcelona dan ingin membantu klub mencapai kesuksesan.

“Saya tidak peduli apakah mereka (PSG) akan membeli saya atau tidak. Yang saya peduli adalah bagaimana saya bisa bermain baik di Barcelona dan memberikan kontribusi bagi tim. Ini adalah kesempatan besar bagi saya dan saya akan memanfaatkannya,” kata Dembele.**(Dadang)

Rekomendasi