

inNalar.com – Harta kekayaan milik calon presiden Prabowo Subianto beberapa berasal dari alat transportasi dan mesin.
Mantan pimpinan tertinggi dari Kementerian Pertahanan Indonesia ini memiliki harta kekayaan yang fantastis.
Apabila dibandingkan dengan capres lainnya, yaitu Anies dan Ganjar, harta milik Prabowo adalah yang paling banyak.
Total harta kekayaan milik Prabowo Subianto berdasarkan laporan di laman e-lhkpn mencapai nilai Rp 2 triliun.
Nah, salah satu sumber harta kekayaan dari capres yang maju bersama Gibran sebagai wakilnya ini adalah kendaraan mewah.
Terdapat 8 kendaraan mewah yang tercatat pada laporan di laman resmi e-lhkpn terkait harta kekayaan milik pasangan Gibran ini.
Dari total 8 kendaraan yang dimiliki oleh Prabowo, 7 diantaranya adalah mobil mewah dan sisanya adalah motor senilai Rp 3,5 juta.
Inilah 7 deretan mobil mewah yang dimiliki oleh capres Prabowo dengan total nilainya mencapai Rp 1,2 miliar.
1. Toyota Land Cruiser Jeep
Pertama terdapat mobil mewah jenis Toyota Land Cruiser Jeep tahun 1980 nilainya mencapai Rp 50 juta.
2. Land Rover Jeep
Mobil dengan jenis Land Rover Jeep tahun 1992 milik calon presiden, Prabowo nilainya mencapai Rp 50 juta.
3. Land Rover Jeep
Selanjutnya Prabowo juga memiliki mobil jenis Land Rover Jeep lagi di tahun 1994 yang nilainya Rp 50 juta.
4. Honda CR-V Jeep
Mobil mewah yang dibeli pada tahun 2007 oleh calon presiden, Prabowo adalah Honda CR-V Jeep senilai Rp 130 juta.
5. Mitsubishi Pajero Jeep
Pada tahun 2000, mantan pimpinan Kementerian Pertahanan Indonesia ini juga memiliki mobil mewah Mitsubishi Pajero Jeep senilai Rp 175 juta.
6. Toyota Lexus Jeep
Sedangkan di tahun 2002, Prabowo juga memiliki mobil mewah lagi dengan jenis Toyota Lexus Jeep senilai Rp 400 juta.
7. Toyota Alphard Minibus
Terakhir di tahun 2005, harta kekayaan Prabowo bertambah lagi dengan adanya mobil mewah Toyota Alphard Minibus senilai Rp 400 juta.***