Dengan BRImo, Investasi Syariah Sukuk Tabungan ST013 di BRI Kian Mudah dan Aman


inNalar.com – Sebagai upaya PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk dalam mendukung pertumbuhan inklusi keuangan hingga menciptakan nilai ekonomi dan sosial masyarakat, BRI hadirkan alternatif investasi yang menarik dan tentunya aman bagi para nasabah.

Alternatif investasi terbaru BRI yang disebut menarik dan aman ini adalah Sukuk Tabungan ST013.

Sukuk Tabungan ST013 adalah salah satu instrumen penanaman modal yang penerapannya dilakukan sesuai dengan prinsip syariah.

Baca Juga: Uni Emirat Arab Luncurkan Proyek Ambisius Menarik Gunung Es dari Antartika untuk Atasi Krisis Air

Lebih terangnya, instrumen tanam modal yang satu ini adalah salah jenis Surat Berharga Syariah Negara yang biasanya dijual kepada Warga Negara Indonesia (WNI).

Menurut informasi terbaru, kini BRI menghadirkan dua seri surat berharga syariah terbarunya,

Seri pertama mencakup ST013-T2 dengan tenor 2 tahun dan imbal hasilnya sebesar 6,40%.

Baca Juga: Hanya Ada di Italia, Ini Kota Tanpa Mobil dan Motor dan Jadi Tempat Paling Romantis

Seri kedua mencakup ST013-t4 dengan tenor 4 tahun dan imbal hasilnya sebesar 6,50%.

Karakteristik Sukuk Tabungan ST013

Penting untuk diketahui, jenis layanan tanam modal berbasis syariah ini tidak dapat diperdagangkan di pasar sekunder.

Baca Juga: Gedung Terbengkalai 20 Tahun di Yogyakarta Ini Ternyata Sempat Bikin UGM Tekor Rp44,2 Miliar, Kok Bisa?

Namun, dengan adanya fasilitas Early Redemption, para investor dapat mencairkan sebagian pelunasan pokok sebelum jatuh temponya.

Kelebihan Sukuk Tabungan ST013

Tentunya salah satu alternatif investasi BRI ini dinilai aman sebab imbalan dan pokoknya telah dijamin secara hukum perundang-undangan.

Baca Juga: BRI Blokir 3.003 Rekening Terkait Judi Online, Komitmen Tegas Dukung Pemerintah

Selain itu, imbalannya bersifat floating with floor mengikuti perkembangan BI7-Day Reverse Repo Rate dan dibayarkan setiap bulannya.

Besaran imbalan pun di atas rata-rata tingkat suku bunga deposito. Dari segi aksesibiltas bagi semua kalangan, alternatif investasi ini cukup mudah dan terjangkau.

Pasalnya, minimum pembelian pun hanya dipatok Rp1 juta dan kelipatan Rp1 juta.

Baca Juga: Terinspirasi dari terusan Suez! Proyek di Sulawesi ini Akan Belah Khatulistiwa dan Hemat Bahan Bakar Rp 1,9 Triliun Per Tahun

Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani mengungkapkan, peran BRI sebagai mitra pemerintah sekaligus yang memasarkan produk sukuk ini tidak lain berangkat dari upaya realisasi komitmen perseroan untuk terus mendukung proses pemulihan ekonomi.

Sembari itu pula, perseroan juga terus membangun dan memperluas tingkat inklusi keuangan di seluruh wilayah Indonesia.

”Ke depan, BRI juga terus berkomitmen menyediakan alternatif investasi yang sangat menarik dan aman bagi masyarakat. BRI selalu berupaya membangun dan menciptakan economic dan social value bagi masyarakat Indonesia,” tutur Handayani.

Cara Mengakses Sukuk Tabungan ST013 BRI

Secara umum, aksesnya pun sangat mudah dan terjangkau. Para investor dapat mengaksesnya melalui aplikasi BRImo atau Kantor Cabang/Kantor Cabang Pembantu/Sentra Layanan BRI.

Tujuannya untuk membuat SID (Single Investor Identification) dan rekening surat berharga (rekening efek).

Nantinya, setelah berhasil mendapatkan SID, SRE, dan User ID SBN, para investor diimbau melakukan pendaftaran melalui SBN Online BRI.

Caranya tinggal cari kolom Menu > Manajemen Investor > Investor > Tambah Investor.

Jika sudah dilakukan, silakan melakukan pemesanan melalui website SBN Online BRI dan BRImo, dan nantinya para investor akan mendapatkan kode pembayaran (billing code).

Tandanya berhasil adalah ketika para investor mendapatkan Nomor Transaksi Penerimaan Negara (NTPN) dan mendapatkan notifikasi completed order via website SBN Online BRI dan email yang telah didaftarkan.

Langkah terakhirnya, investor akan mendapatkan bukti konfirmasi kepemilikan SBN melalui email yang didaftarkan.***

Rekomendasi