Daftar Pemain Indonesia Masters 2024: Tuan Rumah Kirim Skuad Paling Mengerikan, Christian Adinata Comeback?

InNalar.com – Daftar pemain di turnamen bulutangkis Indonesia Masters 2024, di mana tuan rumah mengirimkan skuad terbaiknya termasuk Christian Adinata bakal comeback.

Ajang bulutangkis Indonesia Masters 2024 sendiri akan berlangsung pada 23-28 Januari mendatang di Jakarta.

BWF sendiri baru saja merilis daftar pemain yang akan mengikuti ajang Super 500 tersebut.

Baca Juga: Buka Cuma dari APBN, Megaproyek Terminal Multipurpose Wae Kelambu NTT Dapat Suntikan dari PT. Pelindo Sebesar Rp319 Miliar, Segini Total Biayanya…

Skuad Garuda selaku tuan rumah akan menurunkan pemain andalannya yang cukup mengerikan.

Contohnya saja pada tunggal putra akan mengirimkan kekuatan penuh dengan kehadiran Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Chico Aura, Sheshar Hiren Rhustavito.

Lalu ada Alwi Farhan dan Christian Adinata yang ada dalam daftar reserves.

Baca Juga: Bisa Sumbang Negara Rp4,8 Triliun, Proyek EOR Lapangan Minyak di Riau Ini Serap Investasi Jumbo yang Disetujui SKK Migas

Jika tembus, ini akan menjadi penampilan perdana Christian Adinata setelah absen panjang karena cedera di Malaysia Masters 2023.

Lalu di tunggal putri ada Gregoria Mariska, dan Putri Kusuma Wardani yang melaju dari babak kualifikasi.

Begitu juga dengan ganda putra yang akan full team, di mana ada Fajar/Rian, Leo/Daniel, Bagas/Fikri, Pramudya/Yeremia hingga Ahsan/Hendra.

Baca Juga: Baru 5 Tahun Ekspansi Tambang Tembaga Tujuh Bukit di Banyuwangi, Perusahaan Ini Kantongi Kenaikan Aset hingga 20 Persen Lebih

Ada pula Sabar/Reza yang bakal memulai perjuangannya dari sesi kualifikasi di Indonesia Masters 2024.

Pada nomor ganda putri juga terdapat nama Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang akan ditemani oleh Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.

Pasangan Ana/Tiwi sebelumnya menjadi perbincangan hangat karena namanya tidak termasuk dalam daftar Malaysia Open dan India Open 2024.

Baca Juga: Dapat Suntikan Dana Rp130 Miliar, Stadion di Sumatera Barat yang Dulunya Mangkrak Ini Bakal Dilanjut 2024

Namun kinin ama Ana/Tiwi akhirnya kembali muncul dan akan tampil perdana di kandang sendiri.

Lalu di ganda campuran juga Indonesia akan menurunkan skuad bulutangkis terbaiknya. Ada Dejan/Gloria, Rinov/Pitha, Rehan/Lisa dan lainnya.

Sayangnya, dalam ajang ini ada beberapa nama tenar yang akan absen di Indonesia Masters 2024.

Baca Juga: Terdeteksi Rugikan Negara Rp439 Miliar, Dugaan Tindakan Korupsi Dana Pengadaan Lahan Megaproyek Bendungan di Lampung Ini Terungkap

Contohnya Viktor Axelsen, An Se-young, Tai Tzu Ying, Liang Wei Keng/Wang Chang, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dan masih banyak lainnya.

Hal ini pun menjadi kesempatan bagi tuan rumah untuk meraih gelar juara sebanyak-banyaknya di kandang sendiri.

Berikut daftar pemain tuan rumah yang tampil di Indonesia Masters 2023:

Baca Juga: Kucurkan Investasi Rp2,75 Triliun, Megaproyek Tambang yang Baru Berusia 5 Tahun Ini Bakal Sumbang 110 Ribu Ton Tembaga per Tahun

Tunggal Putra:

  • Anthony Sinisuka Ginting
  • Jonatan Christie
  • Chico Aura Dwi Wardoyo

Kualifikasi:

  • Sheshar Hiren Rhustavito

Baca Juga: Belajar sambil Bekerja di BRILiaN Internship Program, BRI Buka Kesempatan Emas untuk Mahasiswa

Reserves:

  • Alwi Farhan
  • Christian Adinata

Tunggal Putri:

  • Gregoria Mariska Tunjung

Kualifikasi:

  • Putri Kusuma Wardani

Baca Juga: Ini Tren Belanja Akhir Tahun, Transaksi Produk Fashion Meningkat 6X Lipat dan Beauty 8X Lipat

Reserves:

  • Ester Nurumi Tri Wardoyo
  • Komang Ayu Cahya Dewi

Ganda Putra:

  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
  • Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri
  • Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
  • Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
  • Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan

Baca Juga: Proyek Ruang Kreatif Senilai Rp6,1 Miliar di Mataram Ini Malah Kembalikan Dana Rp500 Juta ke Pemerintah Pusat, Kok Bisa?

Kualifikasi:

  • Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Ishafani

Ganda Putri:

  • Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti
  • Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi
  • Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto

Kualifikasi:

  • Rachell Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari

Baca Juga: IHSG Berhasil Sentuh Level Tertinggi dalam 1 Tahun Terakhir, Berada di Angka…

Reserves:

  • Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum

Ganda Campuran

  • Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja
  • Rinov Rivaldy/Pitha Haningyas Mentari
  • Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati

Baca Juga: Stasiun MRT Mengalami Perubahan Nama Menjadi ‘Senayan Mastercard’, Nilai Hak Penamaannya Fantastis

Kualifikasi:

  • Adnan Maulana/Nita Violina Marwah

Reserves:

  • Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata.  ***

Rekomendasi