Catat! Ini Cara Minum Air Tajin untuk Menyembuhkan Asam Lambung yang Benar


inNalar.com
– Air tajin atau air rebusan beras memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Selain untuk mencegah penuan dini, air yang memiliki khas kental ini bisa membantu menyembuhkan asam lambung.

Air tajin kaya akan nutrisi seperti karbohidrat, protein, gula, dan vitamin B. Kandungan tersebut dapat membantu tubuh mengontrol kesehatannya secara keseluruhan.

Lantas, bagaimana air tajin dapat menyembuhkan asam lambung?

Baca Juga: Proyek Mangkrak 10 Tahun, Pj Gubernur Lampung Dorong Keberlanjutan Kota Baru Lampung Selatan

Dikutip dari Jurnal Processes, air tajin mengandung magnesium hidroksida yang dapat menetralkan asam lambung.

Magnesium tersebut bersifat basa sehingga cairan asam berlebih dalam lambung akan diubah menjadi air dan garam.

Tetapi, perlu diingat bahwa air tajin yang bermanfaat sebagai pengobatan bukanlah air hasil dari cucian beras, melainak air berwarna putih kental dari rebusan beras.

Baca Juga: Siap-Siap Bentuk Provinsi Baru di Pulau Sumatra, 7 Kabupaten Diboyong Sekaligus: Wilayahmu Termasuk?

Cara Membuat Air Tajin yang Benar

dr Zaidul Akbar juga membenarkan bahwa penyakit lambung bisa dengan mudah diobati dengan air tajin.

Bahkan ia mengaku mendapati pasien asam lambung yang sudah menghabiskan puluhan juta untuk berobat.

Namun dalam ikhtiar tersebut tak kunjung lepas dari penyakitnya. Tapi berkat air tajin penyakit yang sudah lama diderita berangsur sembuh.

Baca Juga: Tampik Isu Pemekaran Wilayah Kabupaten Lampung Selatan Disahkan, Begini Respon PJ Gubernur Samsudin

“Dia cerita ke saya, mungkin sudah puluhan juta dia habis uang untuk berobat penyakit lambung tersebut dan ternyata dengan izin Allah menggunakan air tajin itu selesai,” kata dr Zaidul Akbar.

Dalam proses pembuatannya, dr Zaidul Akbar menyarankan air yang direbus dengan beras menggunakan api sedang.

“Nggak boleh apinya besar ya, dan nanti sampai dia kental itu baru kita ambil” terangnya.

Air rebusan beras tersebut bisa langsung diminum ketika hangat dan mengonsumsinya 2 kali sehari untuk mengobati asam lambung.

Lebih lanjut, orang yang memiliki penyakit GERD dapat mengalami iritasi pada lambung dan kerongkongannya.

Baca Juga: Pembangunan Seret, 5 Kecamatan di Kabupaten Tanggamus Ingin Bentuk DOB Provinsi Lampung

Hal ini membuat sang pasien kesulitan untuk mencerna makanan.

Nah air tajin sendiri lebih mudah dikonsumsi dan dicerna oleh tubuh, sehingga tidak memperparah pencernaan yang sensitif akibat asam lambung.

Cara Minum Air Tajin untuk Asam Lambung

Anda harus tahu betul bagaiaman cara mengolah air tajin yang benar untuk mengobati asam lambung.

Baca Juga: Kabupaten Lima Puluh Kota Sumatera Barat Bentuk Daerah Otonom Baru, 7 Kecamatan Siap Join

Pasalnya, menurut dr Zaidul Akbar, beras yang mengandung zat kimia seperti arsenik menyebabkan risiko kanker.

Ada beberapa tahapan untuk membuat air tajin, mulai dari membersihkan dan merendam beras beberapa menit untuk mengilangkan zat berbahaya.

Berikut cara mengolah air tajin yang benar untuk mendapatkan manfaatnya:

1. Gunakan air mengalir untuk mencuci beras agar terhindar dari kotoran dan zat kimia berbahaya.

2. Kemudian, rendam beberapa menit.

3. Buang, sisa air rendaman tersebut, lalu bilas sekali lagi dengan air mengalir.

Baca Juga: Diapit Kabupaten Kepulauan Mentawai, Wilayah Seluas 272 KM Persegi Ini Siap Mekar Jadi Daerah Otonom Baru

4. Masukkan beras ke dalam panci.

5. Tambahkan air dengan takaran 4 cangkir air untuk 1 cangkir beras.

6. Rebus air hingga mendidih dan mengental dengan api sedang.

7. Matikan api kemudian pisah air tajin dan nasi menggunakan saringan.

Baca Juga: Diguyur Jepang Rp1 Triliun, RS Spesialis Jantung RI di Jakarta Siap Bangun Pusat Kardiovaskular Tercanggih se-Asia

8. Tuangkan air tajin ke dalam gelas dan tunggu hingga suhunya tidak terlalu panas

9. Air tajin siap diminum.

Selamat mencoba!

Rekomendasi