

inNalar.com – Kembali dengan tips atau cara membuat wajah glowing dan bersinar secara alami menggunakan bahan-bahan yang berasal dari alam.
dr. Zaidul Akbar membagikan resep sederhana yang dapat dinikmati dalam kehidupan sehari-hari dan dapat dibuat dengan cara yang mudah.
Air kelapa muda dan kunyit apabila dicampur dan diminum maka akan menghasilkan wajah glowing dan sehat. Bahan-bahan ini sangat mudah untuk didapatkan.
Baca Juga: Idul Adha 2023: Inilah 10 Langkah Memasak Sate Kambing yang Empuk dan Tidak Bau
Apabila memiliki ladang, bahan-bahan ini dapat ditanam secara pribadi sehingga apa yang akan dikonsumsi benar-benar langsung berasal dari pohonnya.
Berikut langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk membuat jus air kelapa muda dan kunyit yang memiliki manfaat baik bagi kulit wajah.
1. Alat yang perlu disiapkan adalah gelas dan blender saja.
2. Masukkan air kelapa muda, daging kelapa, dan kunyit ke dalam blender, kemudian haluskan menggunakan mesin blender.
3. Tuang ke dalam gelas yang sudah di siapkan, kemudian tunggu hingga larutan jus mengendap. Lebih baik menunggu larutan mengendap daripada di saring.
4. Sudah siap, jus dapat diminum. Kalian dapat menambahkan toping sesuai keinginan seperti madu, jahe, ataupun kurma.
Untuk menambahkan rasa dingin dan lebih segar, kalian juga dapat menambahkan es ke dalam jus kelapa muda dan kunyit yang telah dibuat.
Jus alami dari air kelapa muda dan kunyit ini dapat membuat wajah menjadi kinlong atau glowing, loh.
Air kelapa muda memiliki kandungan yang dapat menghidrasi kulit, menyegarkan dan mencerahkan kulit, hingga menyamarkan bekas jerawat di wajah.
Selain itu, air kelapa muda juga dapat digunakan untuk meredakan peradangan seperti ruam pada wajah, mengurangi kerutan dan garis halus pada wajah, serta menyediakan nutrisi yang penting untuk kulit.
Sedangkan kunyit sendiri juga memiliki komposisi yang sangat bermanfaat untuk membuat kulit wajah menjadi lebih cerah dan glowing.
Selain bermanfaat untuk membuat wajah glowing, jus air kelapa muda dan kunyit juga sangat baik untuk menghilangkan gangguan pencernaan.
Untuk mendapatkan wajah glowing dalam waktu cepat, minumlah jus alami yang dibagikan oleh dr. Zaidul Akbar ini secara rutin dan imbangi dengan banyak minum air putih.***(Rohma Roifatunnisa’)
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi