Cabut dari Juventus, Benarkah Angel Di Maria Akan Pindah Ke Liga Arab Saudi? Ini Bocoran Bursa Transfer

inNalar.com – Tampaknya Angel Di Maria akan meninggalkan Juventus dan dikabarkan akan bergabung ke Liga Arab.

Angel Di Maria akan tiba pada tanggal 19 Juni mendatang dengan status transfer bebas, setelah memiliki pengalaman bermain di berbagai klub di Eropa.

Dengan usianya yang sudah mencapai 35 tahun, prestasi Angel Di Maria telah mengalami penurunan yang signifikan. Sehingga keberadaannya di level kompetisi Eropa menjadi kurang kompetitif.

Baca Juga: Taeyong NCT Sukses Merilis Mini Album Solonya, Menduduki Peringkat Pertama di iTunes dan Youtube

Meskipun saat ini belum ada tawaran dari klub lain, Liga Arab Saudi tampaknya dapat menjadi pilihan bagi Di Maria untuk melanjutkan kariernya.

Hal ini mengikuti langkah beberapa rekan setimnya seperti Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema yang bergabung dengan Al Ittihad.

Bahkan, terdapat rumor bahwa Lionel Messi juga akan bermain di Liga Arab Saudi.

Baca Juga: NCT Siap Gelar Konser Offline Group di Korea dan Jepang Bertajuk NCT Nation : To The World

Bukanlah suatu kejutan bahwa Karim Benzema menerima gaji yang mencapai 200 juta euro (sekitar 3,1 triliun rupiah) per musim di Liga Arab.

Bagi para pemain yang memasuki masa pensiun, hal ini merupakan kenikmatan tersendiri, meskipun mereka harus bermain di kompetisi tingkat Asia.

Angel Di Maria memulai karier profesionalnya di klub Rosario Central di Argentina pada tahun 2005 sebelum melanjutkan ke Eropa untuk bergabung dengan klub Benfica di Portugal pada tahun 2007.

Baca Juga: Tips Mengencangkan Kulit Wajah Agar Tidak Kendur ala dr Richard Lee, Usia Bukan Halangan untuk Tetap Menawan!

Setelah dua musim yang sukses di Benfica, Di Maria kemudian berpindah ke klub Spanyol, Real Madrid, pada tahun 2010.

Di Real Madrid, dia menjadi bagian penting dalam kesuksesan tim, termasuk meraih gelar Liga Champions UEFA pada musim 2013-2014.

Setelah empat musim bersama Real Madrid, Di Maria kemudian melanjutkan kariernya ke klub Inggris, Manchester United, pada tahun 2014.

Baca Juga: Inara Rusli Minta Mut’ah Rp 10 M dari Royalti Lagu, Virgoun Tanggapi Santai

Ia kemudian pindah ke PSG pada tahun 2015. Pada musim panas 2022, Angel Di Maria resmi menjadi pemain Juventus. Kontraknya berlangsung selama satu tahun hingga akhir Juni 2023.

Sejauh ini karier Angel Di Maria dapat dianggap sangat sukses. Ia telah bermain untuk beberapa klub papan atas di Eropa dan berhasil meraih berbagai gelar baik di tingkat domestik maupun internasional.

Selain itu, Di Maria juga memainkan peran penting dalam tim nasional Argentina, termasuk berkontribusi dalam memenangkan Copa America pada tahun 2021. ***(Muhammad Tri Putra Agustino)

Rekomendasi