

InNalar.com – Kini kamu bisa meracik masker kecantikan buatan sendiri dengan bahan baby oil dan air mawar.
Baby oil dijual dipasaran dengan harga 12 ribuan untuk kemasan 30 ml.
Sedangkan air mawar merek Viva dijual di pasaran dengan harga 15 ribuan.
Artinya dengan uang tidak sampai 30 ribu, kamu bisa mendapatkan masker kecantikan yang bisa bikin wajah glowing permanen.
Baca Juga: Ternyata Kesalahan Memakai Serum dapat Merusak Kulit, Ini Tutorial agar Hasilnya Sempurna
Langkah pertama yang harus kamu lakukan, yaitu menyiapkan wadah berupa mangkuk dan alat pengaduk atau sendok.
Tuangkan satu sendok teh baby oil dan air mawar ke dalam wadah.
Aduk secara melingkar menggunakan alat pengaduk hingga kedua bahan telah tercampur.
Baca Juga: Butuh Uang? Anda Bisa Mendapatkan Uang Dengan Mudah Melalui Dua Cara Ini
Masker kecantikan buatan sendiri telah jadi, selanjutnya adalah pemakaian masker kecantikan tersebut.
Oleskan masker kecantikan dengan kuas ke bagian kulit wajah hingga merata.
Usahakan pemakaiannya secara tipis atau tidak terlalu banyak.
Tunggu hingga maksimal 30 menit atau setelah masker kecantikan tersebut telah mengering.
Baca Juga: Manchester United Konfirmasi Mason Greenwood Masuk Dalam Daftar Pemain Yang Akan Dipertahankan
Setelah memgering, bilas masker kecantikan tersebut dengan air bersih.
Lakukan perawatan menggunakan masker kecantikan berbahan baby oil dan air mawar ini sebanyak 3 kali dalam seminggu.
Hasil akan terlihat setelah pemakaian dua sampai tiga minggu
Wajah akan menjadi glowing setelah kamu melakukan perawatan dengan rutin. *** (Rifqi Putra Kurnia Haq)