Buat Kamu Yang Suka Minder, Panji Pragiwaksono Bongkar Trik Biar Pede Saat Public Speaking!

inNalar.com – Komunikasi merupakan modal awal yang paling utama untuk berinteraksi dengan sesama. Jika seseorang salah menyampaikan maksud atau kurang memahami pesan yang ditangkap, maka akan terjadi kesalahan dalam pemahaman.

Adapun tata cara berkomunikasi berbeda-beda sesuai dengan kondisi, lawan bicara, dan tempat. Berbicara secara pribadi dirasa lebih mudah karena berisikan interaksi langsung terutama dengan orang yang memiliki kesamaan dengan kita.

Hal ini pun sering kali terjadi secara alami tanpa kita sadari karena dari kecil kita sudah dilatih untuk berkomunikasi dengan orangtua, kerabat, dan juga teman sekitar.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca untuk Daerah Bandung dan Sekitarnya Edisi 12 Mei 2023. Gerimis Nggak Ya?

Selain itu, ada kebutuhan untuk berbicara di depan banyak orang yang memang membutuhkan jam terbang yang tinggi. Hal inilah yang disebut dengan public speaking.

Public speaking merupakan kemampuan berbicara di depan publik dengan tujuan untuk memberikan informasi, menghibur, atau mempengaruhi pendengar. Keterampilan ini penting untuk dimiliki oleh siapa saja yang ingin sukses di berbagai bidang, baik itu karier, bisnis, maupun kehidupan sosial.

Karena kondisi ini bukan hal biasa, terkadang seseorang yang berkesempatan untuk bicara depan umum akan minder sebelulm naik podium dan mengalami demam panggung ketika mulai memegan mic.

Baca Juga: Jadwal Sholat Untuk Wilayah DKI Jakarta Hari Jumat 12 Mei 2023 dan Tiga Amalan Utama Khusus Hari Jumat

Berkenaan dengan itu, salah satu public speaker yang terkenal Indonesia, Panji Pragiwaksono, mengatakan bahwa seorang pembicara publik harus mengenal diri sendiri sebelum memulai performanya.

Sosok seniman serba yang mengadakan show stand up comedy pertama dari Indonesia yang berhasil menggelar tur dunia itu, mengidentifikasi tujuan, kelebihan, kekurangan, dan apa yang ingin disampaikan kepada publik agar kita memiliki motivasi lebih untuk menghindari minder.

Dengan mengenal diri sendiri, kita bisa menentukan gaya berbicara yang sesuai dengan kepribadian kita sehingga kita tidak harus mengikuti gaya orang lain dan juga dengan menyesuaikan materi dengan audiens kita.

Baca Juga: Gak Nyangka Onad Sukses Memerankan Tokoh Utama di Hello Ghost, Habib Ja’far: Teman Saya Keren!

Selain itu, tokoh yang sering menjadi narasumber pada seminar public speaking yang diadakan di berbagai kampus di Indonesia itu memebagikan beberapa trik untuk mengasah keterampilan public speaking itu menyatakan bahwa keterampilan public speaking tidak bisa didapatkan secara instan.

Dibutuhkan latihan secara terus-menerus untuk mendapatkan peningkatan yang maksimal. Latihan skill public speaking harus dengan mencari peluang untuk bisa bicara di depan umum sebanyak-banyaknya.

Ia juga menyarankan untuk mengambil kelas MC, debat, atau apapun yang bisa meningkatkan kemampuan berbicara. Intinya, public speaker yang baik itu memiliki jam terbang tinggi.***(Dadang Irsyam)

Rekomendasi