

inNalar.com – Kangkung merupakan sayuran yang banyak dijual di pasar-pasar yang ada di Indonesia.
Kangkung sendiri banyak ditemui di kawasan Asia meskipun asalnya tidak diketahui.
Kangkung terdiri dari dua jenis yakni kangkung air dan kangkung tanah.
Baca Juga: Israel secara Sistematis Menghancurkan Sistem Pendidikan di Gaza, 70 Persen Universitas Hancur!
Keduanya sama-sama bisa dimasak dengan berbagai masakan Nusantara.
Adapun masakan yang paling gampang dan praktis dari sayur ini adalah tumis kangkung terasi.
Mengingat saat ini sedang bulan ramadhan, hidangan tumis kangkung terasi sangat cocok bila disajikan untuk menu buka puasa atau sahur.
Baca Juga: Alami Sembelit di Bulan Ramadhan? Ini Dia Tips Lancar BAB Saat Puasa, Dijamin Ampuh!
Pasalnya hidangan ini bisa menjadi sumber serat yang sangat baik untuk pencernaan pada saat puasa.
Selain rasanya yang lezat, cara membuat tumis kangkung terasi ini sangatlah mudah.
Bersumber dari akun tiktok dapurdewi0404, berikut resep tumis kangkung terasi yang bisa disajikan untuk menu buka puasa.
Adapun bahan yang perlu disiapkan meliputi kangkung, bawang putih, terasi, cabai kering, dan bawang merah.
Selain itu, bumbu yang perlu disiapkan hanyalah garam, gula, lada, penyedap, dan kaldu bubuk.
Langkah pertama, cincang kasar bawang putih dan blender cabai kering dengan bawang merah.
Siapkan wajan dan panaskan minyak, lalu tumis bawang putih cincang hingga harum.
Setelah harum, masukkan terasi secukupnya dan campuran cabai kering dengan bawang merah.
Tumis hingga terasi menyatu dengan bawang putih dan campuran cabai kering dan bawang merah.
Setelah itu, masukkan semua bumbu mulai dari garam hingga penyedap.
Aduk sebentar, lalu masukkan kangkung dan masak hingga daunnya layu.
Setelah layu dan matang, sajikan tumis kangkung terasi dengan lauk yang lain.
Itulah resep tumis kangkung terasi yang bisa dijadikan sajian menu buka puasa.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi