Berikut Daftar 7 Kota Terbersih di Indonesia, Jawa Tengah dan Jawa Timur Mendominasi

inNalar.com – Indonesia memilik 98 kota yang tersebar di penjuru Nusantara, termasuk Semarang yang berada di Jawa Tengah.

Jawa Tengah terkenal dengan tempat-tempat wisatanya yang menarik perhatian dari para wisatawan mancanegara.

Contoh tempat wisata yang sangat digemari di Jawa Tengah adalah candi Borobudur, dimana setiap harinya di sana ramai akan pengunjung.

Selain itu, Kota Lama Semarang yang letaknya di Jawa Tengah juga tidak kalah menarik untuk dikunjungi.

Baca Juga: Daftar 5 Daerah Paling Miskin dan Banyak Pengangguran di Sumatera Selatan, Palembang Masuk?

Tak hanya keindahan bangunan megah di sana yang menjadi daya tariknya, namun kebersihan kotanya juga membuat pengunjung merasa nyaman duduk berlama-lama.

Bicara kebersihan, apakah ibukota Jawa Tengah tersebut masuk ke dalam 7 kota terbersih di Indonesia?

Berikut ini kami sajikan informasi 7 kota terbersih di Indonesia yang kami lansir dari laman YouTube @Larasati_Channel.

Baca Juga: Bandung dan Palembang Tersingkirkan! Berikut Daftar Kota Termaju di Indonesia Tahun 2023

7. Kota Palembang

Berdasarkan penelusuran ternyata kota Palembang pernah mendapatkan piala Adipura tiga kali berturut-turut.

Kota Palembang dinobatkan sebagai kota terbersih di Indonesia karena persediaan air bersihnya yang memadai seluruh masyarakat di kota tersebut.

6. Kota Jakarta Pusat

Walaupun dikenal ramai dan semprawut, ternyata kota Jakarta dinobatkan sebagai kota terbersih keenam di Indonesia.

Diketahui kota Jakarta pernah menerima penghargaan Adipura kedua di Indonesia.

Baca Juga: Daftar 5 Daerah Paling Miskin dan Banyak Pengangguran di Sumatera Selatan, Palembang Masuk?

5. Kota Tangerang

Kota Tangerang terkenal sebagai kota metropolitan di Indonesia, kota ini menduduki peringkat kelima sebagai kota terbersih di Indonesia.

Buktinya, kota Tangerang pernah berkali-kali memenangkan penghargaan Adipura Nasional.

Hal tersebut juga didukung karena kota Tangerang memiliki kawasan hunian hingga perkampungan ternyaman serta kebersihannya yang selalu terjaga.

4. Kota Malang

Kota Malng terkenal dengan destinasi wisatanya yang sangat menarik, selain itu kota malang juga terkenal dengan daerah dataran tingginya.

Karena memiliki daerah tinggi tersebut membuat kota Malang memiliki udara yang terasa sejuk dan bersih dari polusi.

Baca Juga: Kelewat Mewah! 5 Mall Terbesar di Kota Bandung Ini Miliki Fasilitas Hotel dan Restoran Mewah Bak Bintang 5

Pernah mendapatkan penghargaan dari non-goverment organization di Asia, menjadikan kota Malang sebagai kota terbersih keempat di Indonesia.

3. Kota Makassar

Kota terbersih ketiga di Indonesia ditempati oleh kota Makassar yang berada di provinsi Sulawesi Selatan.

Kota Makassar layak disebut kota terbersih di Indonesia karena keberhasilan inovasinya dalam mengolah sampah-sampah di sana.

Selain itu kota Makassar juga pernah tiga kali berturut-turut menmperoleh penghargaan Adipura sejak 2017 silam.

2. Kota Surabaya

Pernah memperoleh penghargaan nasional dan internasional sebagai kota terbersih, Surabaya layak menduduki posisi kedua sebagai kota terbersih di Indonesia.

1. Kota Semarang

Menjadi kota terbersih pertama di Indonesia, ternyata kota Semarang juga mendapatkan gelar sebagai kota terbersih di Asia Tenggara.

Hal ini dapat dilihat bahwa ibukota Jawa Tengah tersebut ternyata memiliki fasilitas publik yang bersih dan hijau.***

Rekomendasi