

InNalar.com – Sebuah bendungan raksasa bakal dibangun di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, di Kalimantan Timur hingga Kementerian PUPR bekerja sama dengan Jepang.
Saat ini pemerintah tengah menggenjot pembangunan agar IKN di Kalimantan Timur bisa segera rampung, termasuk bendungan raksasa.
Ada sejumlah infrastrukur termasuk bendungan kini tengah direncanakan pembangunannya demi melengkapi fasilitas yang dimiliki IKN di Kalimantan Timur.
Baca Juga: Mega Proyek Indonesia IKN di Kalimantan Timur Telan Dana Rp2.446,5 T! Begini Fasilitasnya
Basuki Hadimuljono selaku Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah mengadakan pertemuan dengan delegasi Jepang termasuk untuk membahas IKN.
Melansir dari laman resmi PUPR, ada beberapa pekerjaan yang dilakukan secara kerja sama antara Indonesia dengan Jepang.
Salah satu rencana tersebut ialah pembangunan bendungan raksasa.
Baca Juga: Panjangnya Capai 3.462 Km, Proyek Jalan di Papua Ini Lenyapkan Dana Hampir Rp3 Triliun
Pemerintah Indonesia dan Jepang berencana akan membangun Bendungan Batu Lepek.
Pembangunan bendungan anyar ini guna mendukung kapasitas Bendungan Sepaku Semoi untuk menyediakan air baku di IKN nanti.
Menteri Basuki Hadimuljono sendiri mengatakan bahwa Bendungan Sepaku Semoi akan memiliki kapasitas 2000 liter per detik.
Sedangkan Bendungan Batu Lepek kapasitasnya lebih besar yakni 8000 liter per detik.
Sebelumnya Basuki Hadimuljono juga mengatakan saat ini pihaknya telah melaksanakan 79 paket pekerjaan pembangunan di wilayah IKN.
Pembangunan 79 paket tersebut juga telah terbagi menjadi dua tahap.
“Untuk progres pembangunan tahap pertama yang dimulai dari tahun 2020 sebanyak 40 paket saat ini sudah sebesar 43,3 persen,” kata Menteri Basuki.
“Sedangkan untuk yang tahap kedua sebanyak 39 paket baru dimulai konstruksinya sejak Maret 2023,” pungkasnya.
Sekadar informasi, selain sebagai sumber air baku untuk IKN, bendungan Sepaku Semoi juga akan menjadi PLTS atau Pembangkit Listrik Tenaga Surya.
Ini berarti, kehadiran bendungan Sepaku Semoi bisa menjadi salah satu infrastruktur sentral di IKN kelak.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi