

inNalar.com – Berikut harta kekayaan pemimpin daerah di Nusa Tenggara Timur yang memiliki aset hingga Rp1,05 miliar.
Ia adalah Amon Djobo yang kini menjabat sebagai Bupati Alor, Nusa Tenggara Timur, yang ke-14.
Amon Djobo menjabat sebagai bupati Alor sejak 17 Maret 2019 dan akan berakhir pada Maret 2024 mendatang,
Sosoknya sempat menjadi perhatian publik saat videonya memaraho staff Kementerian Sosial pada 2021 lalu.
Amon lahir di Kalabahi, Alor, Nusa Tenggara Timur pada 22 Februari 1960.
Saat maju dalam Pemilihan Bupati, ia diusung oleh 7 partai, yakni Nasdem, PKS, PDIP, PPP, PAN, Demokrat dan Gerindra.
Baca Juga: Kopi Gayo Aceh Semakin Mendunia, Permintaan Ekspor Mencapai Puluhan Ribu Ton, Apa Rahasianya?
Sebelum menjadi orang nomor 1 di Kabupaten Alir, Amon Djobo merupakan seorang PNS selama 35 tahun.
Lebih lanjut, ia tercatat pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga.
Sebagai seorang pejabat tinggi di Kabupaten Alor, Amon Djobo telah melaporkan harta kekayaannya ke KPK.
Saat menjabat sebagai Bupati Alor saat ini, Amon memiliki harta kekayaan yang mencapai Rp1,45 miliar.
Terakhir, ia melaporkan harta kekayaannya pada 31 Desember 2022.
Aset berupa tanah dan bangunan menyumbang sebagian besarta harta kekayaan Amon Djobo.
Baca Juga: Panjangnya 220 Km, Sungai di Lampung Ini Jadi Habitat Ikan Legendaris yang Miliki Berat Hingga 1 Ton
Ia memiliki 5 bidang tanha dan bangunan yang semuaya berada di Alor dengan nilai Rp 1.055.000.000, adapun perinciannya sebagai berikut:
1. Tanah dan Bangunan Seluas 2509 m2/24 m2 di KAB / KOTA ALOR, HASIL SENDIRI Rp. 100.000.000
2. Tanah dan Bangunan Seluas 735 m2/150 m2 di KAB / KOTA ALOR, HASIL SENDIRI Rp. 90.000.000
3. Tanah dan Bangunan Seluas 260 m2/150 m2 di KAB / KOTA ALOR, HASIL SENDIRI Rp. 90.000.000
4. Tanah Seluas 6538 m2 di KAB / KOTA ALOR, HASIL SENDIRI Rp. 175.000.000
5. Tanah dan Bangunan Seluas 2324 m2/1250 m2 di KAB / KOTA ALOR, HASIL SENDIRI Rp. 600.000.000
Selain itu, Amon Djobo juga memiliki 3 unit mobil mewah senilai Rp 130.400.000, serta harta bergerak lainnya, Rp 99.350.000.
Baca Juga: Total Kekayaan Rp4 Miliar, Pemimpin Daerah di Nusa Tenggara Timur Ini Masuk Kategori Termiskin
Alat Transportasi dan Mesin:
– MOBIL, IZUSU PANTHER Tahun 2001, HASIL SENDIRI Rp. 54.500.000
– MOBIL, TOYOTA SEDAN Tahun 1979, HASIL SENDIRI Rp. 24.500.000
– MOBIL, TOYOTA FORTUNER Tahun 2009, HASIL SENDIRI Rp. 51.400.000
Aset lain yang dimiliki Amon Djobo adalah kas dan setara kas yang nilainya Rp 173.957.147.
Sehingga total kekayaan Amon Djobo mencapai Rp. 1.458.707.147
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi