Aneh bin Ajaib! Ketiak Glowing dalam Waktu 1 Minggu, Asalkan Rutin Pakai Racikan Skincare Alami Ini

inNalar.com – Ketiak hitam adalah hal yang harus dihindari, apalagi kalau sudah memiliki pasangan. Ayo bikin ketiak kalian glowing hanya dengan memakai bahan-bahan ini.

Bukan hanya wanita, ketiak glowing seringkali menjadi permasalahan yang dialami oleh laki-laki. Nah, beberapa langkah dibawah ini dapat dilakukan untuk memutihkan ketiak.

Pertama siapkan 2 bahan yang terdiri dari air perasan lemon serta baking soda. Berapa rasio takaran yang harus disiapkan?

Baca Juga: Khalid Basalamah Sebut Hewan Kurban saat Idul Adha yang Bisa Dipilih Hanya 3 Jenis ini! Apakah Domba Termasuk?

Ambillah baking soda sebanyak satu sendok teh ke dalam wadah yang bersih kemudian tambahkan satu sendok teh air lemon.

Setelah itu, aduklah racikan baking soda dan air lemon hingga mengental seperti pasta. Apabila sudah mengental, kalian dapat langsung mengoleskannya ke ketiak.

Eits, tapi jangan lupa untuk mencukur bulu ketiak dan membersihkan ketiak terlebih dahulu ya sebelum dioleskan racikan hasil air lemon dan baking soda.

Baca Juga: Victor Denmark Masters 2023: Kalahkan Rekan Senegaranya, Komang Ayu Menjadi Perwakilan Satu-Satunya di Final

Apabila racikan air lemon dan baking soda sudah dioleskan, scrub secara perlahan dengan gerakan memutar selama 5 menit, kemudian bilas menggunakan air hangat.

Lakukan proses ini sebanyak 3 kali dalam seminggu apabila kalian ingin mendapatkan hasil yang maksimal dalam memutihkan kulit ketiak.

Sebagai bahan informasi, air lemon yang terlihat sederhana ini memiliki kandungan yang sangat bermanfaat untuk kulit, lho.

Baca Juga: Mau Kulit Putih dan Glowing? Rutinkan Mandi Pakai Sabun ‘Ajaib’ Rp 12 Ribuan Ini, 2 Minggu Saja Hasilnya Nyata

Selain dapat membuat kulit ketiak menjadi putih dan glowing, air lemon juga dapat membantu mengurangi bau ketiak, menyegarkan ketiak, serta mengontrol keringat yang dihasilkan oleh tubuh.

Kandungan asam sitrat dalam lemon dapat membantu mengontrol produksi keringat berlebih. Ini dapat membantu menjaga ketiak tetap kering dan mencegah bau tidak sedap.

Beberapa orang mungkin memiliki kulit yang sensitif terhadap asam sitrat dalam lemon, yang dapat menyebabkan iritasi atau peradangan.

Jadi, pastikan dulu bahwa kulit kalian tidak sensitif ya teman-teman sebelum menggunakan racikan air lemon dan baking soda ini.

Jika tidak dipastikan, bukan mendapat kulit ketiak yang putih dan glowing nantinya malah akan mendapatkan peradangan atau iritasi.

Selain itu, penting untuk mencuci ketiak dengan air bersih setelah mengaplikasikan air lemon untuk menghindari iritasi kulit atau ketidaknyamanan. Jaga juga agar tidak mengaplikasikan air lemon pada kulit yang lecet atau iritasi.***(Rohma Roifatunnisa’)

Rekomendasi