Amran Sulaiman Dilantik Jokowi Jadi Menteri Pertanian, Intip Kekayaan Bos Racun Tikus yang Hartanya Rp330 M

inNalar.com – Andi Amran Sulaiman nampak hadir kembali di Kabinet Indonesia Maju usai dilantik menjadi Menteri Pertanian (Mentan) oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

Pelantikan Andi Amran Sulaiman sebagai menteri pertanian di Kabinet Jokowi dilaksanakan pada Rabu, 25 Oktober 2023.

Sebelumnya, Andi Amran Sulaiman juga pernah menjabat sebagai menteri pertanian di era Pemerintahan Jokowi periode 2014 – 2019.

Baca Juga: Jadi Pimpinan MK, Harta Kekayaan Anwar Usman Capai Rp30 Miliar, Ada 31 Tanah yang Berjajar dan Nol Hutang!

Kembalinya sosok Amran ke roda pemerintahan Kabinet Indonesia Maju ini dimaksudkan untuk menggantikan mentan terdahulu, yakni Syahrul Yasin Limpo yang terlilit kasus dugaan korupsi di lingkungan kementerian Pertanian.

Boleh jadi, Presiden Jokowi terpikat lagi dengan sosok Amran Sulaiman berkat program swasembada dan terobosan sistem irigasi miliknya yang dinilai sukses terealisasi di berbagai daerah di Indonesia.

Selain itu, rupanya Amran juga dikenal sebagai pebisnis sukses yang berhasil diversifikasi usahanya di bidang sawit, nikel, racun tikus, emas, dan timah hitam.

Baca Juga: Dipilih Anies Jadi Cawapres, Harta Kekayaan Cak Imin Melejit Rp27 M Sejak Menjabat Wakil DPR RI, Hutangnya?

Lantas, seberapa besar harta kekayaan milik Andi Amran Sulaiman yang baru saja dilantik oleh Presiden Jokowi sebagai Menteri Pertanian?

Menurut catatan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) KPK, total aset yang dimilikinya menembus nominal yang sangat fantastis, yakni Rp 330.800.543.352.

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman diketahui memiliki 6 aset properti bangunan dan 1 unit tanah seluas 200 meter persegi yang tersebar di Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Baca Juga: Jadi Wakil Ketua Timses Pilpres Ganjar – Mahfud, Segini Total Harta Kekayaan Andika Perkasa, Hampir Rp200 M?

Adapun total harta tidak bergerak miliknya yang didapatkan dari hasil sendiri tersebut tercatat sebesar Rp5.574.197.000.

Selain itu, Menteri Pertanian yang baru saja dilantik Presiden Jokowi ini juga tercatat memiliki 4 unit mobil mewah.

Mobil termahal miliknya bermerek Hummer senilai Rp2,18 miliar, diikuti dengan kendaraan Toyota Fortuner senilai Rp234.890.000.

Ada pula mobil Andi Amran Sulaiman merek Toyota Camry senilai Rp147.250.000, hingga mobil termurahnya, yaitu Toyota Kijang Innova senilai Rp111.770.0004.

Kekayaan yang paling jadi sorotan miliknya ialah aset surat berharga berupa investasi nilainya menembus Rp137.573.386.994.

Artinya, komponen harta surat berharga ini paling mendominasi harta kekayaan sang menteri pertanian Andi Amran Sulaiman ini.

Sementara simpanan kas miliknya pun tercatat sebesar Rp184.697.311.858. Deretan aset fantastis ini ternyata tidak membuatnya memiliki catatan hutang.

Terbukti dalam laporan kekayaan catatan hutang milik Andi Amran Sulaiman sebesar Rp0 alias nol hutang.

Demikian deretan harta kekayaan fantastis milik menteri pertanian yang baru-baru ini dilantik kembali oleh Presiden Jokowi.***

 

Rekomendasi