

inNalar.com – Barcelona ternyata berniat memboyong ‘The Next Christian Eriksen’ juga di bursa transfer kali ini. Pasalnya, Aleix Garcia dan Aleix Baena harganya kemahalan.
La Blaugrana, julukan Barcelona, telah memasukkan nama Aleix Garcia, Aleix Baena, dan Lucas Bergvall yang digadang-gadang sebagai penerus Christian Eriksen, pada bursa transfer Januari 2024.
Hal tersebut dikarenakan Barcelona membutuhkan gelandang anyar demi menambah kedalaman skuat.
Wajar saja, saat ini pemain lini tengah andalan Barcelona, yakni Pedri dan Gavi tengah mengalami cedera.
Dilansir dari Transfermarkt, Pedri menderita masalah pada ototnya. Sedangkan, Gavi terkena cedera ACL.
Pedri belum diketahui secara pasti kapan bisa merumput kembali. Pasalnya, dia juga pernah merasakan cedera hamstring.
Baca Juga: Gara-gara Perang, Pembangunan Smelter Rp22 Triliun di NTB Ini Malah Molor, Padahal Miliki Fasilitas…
Sementara itu, Gavi diprediksi baru bisa kembali pada akhir musim nanti, atau tepatnya pada 30 Juni 2024.
Maka tak ayal jika Barcelona ingin mendatangkan sosok baru, mengingat kini tinggal tersisa Frenkie de Jong, Ilkay Gundogan, Fermin Lopez, dan Sergi Roberto.
Frenkie de Jong, Ilkay Gundogan, dan Sergi Roberto perlu dirotasi untuk beristirahat. Sedangkan, Fermin Lopez masih butuh jam terbang tinggi jika bertemu lawan yang lebih baik.
Oleh sebab itu, Barcelona lantas mencoba untuk merekrut Aleix Garcia (Girona) dan Aleix Baena (Villarreal).
Namun, Barcelona mengalihkan pandangannya Lucas Bergvall daripada memaksakan kedatangan Aleix Garcia dan Aleix Baena di bursa musim dingin ini.
Lantas, bagaimana peluang Barcelona gaet Lucas Bervall di bursa transfer Januari 2024, usai Aleix Garcia dan Aleix Baena terlalu mahal.
Barcelona mundur dari niatannya mendapatkan tanda tangan Aleix Garcia dan Aleix Baena di bursa transfer musim dingin ini.
Hal tersebut dikarenakan Aleix Garcia punya klausul pelepasan sebesar 20 juta euro, atau ditaksir setara dengan Rp.339,8 miliar.
Sedangkan, klausul pelepasan Aleix Baena dipatok Villarreal mencapai angka 30 juta euro (atau setara Rp.502 miliar).
Maka tak ayal jika Barcelona lantas memilih boyong Lucas Bergvall yang punya harga jual setara 15 juta euro, atau setara Rp.255,3 miliar.
Sebenarnya, Barcelona sedang dalam penawaran agar klub yang dibela Lucas Bergvall, Djurgarden, menurunkan harga hingga 6,5 juta euro.
Sebagai tambahan informasi, Lucas Bergvall merupakan pemain yang punya kewarganegaraan sama dengan Christian Eriksen, yakni Denmark.
Tercatat, Lucas Bergvall mencatatkan 3 gol dan 1 assist dari seluruh laga yang dilakoni dengan Djurgarden di musim lalu.
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi