

inNalar.com – Niat sholat Idul Fitri 2022 sebagai makmum merupakan hal yang wajib diketahui oleh seorang muslim, tujuan setiap amalan harus jelas ada hanya untuk Allah SWT semata (lillahi ta’ala) dan tidak ada kepentingan lain yang menyusupi.
Artikel ini juga dilengkapi dengan hukum sholat id yang perlu diketahui umat Islam sebab masih banyak menyangka bahwa hukumnya di atas wajib, buktinya tidak sedikit yang datang mengerjakannya sementara untuk 5x sehari ditinggalkannya.
Sebagaimana diketahui bahwa dalam beberapa hari ke depan Ramadhan 2022 akan segera berakhir, sekarang umat Islam di puncak ibadah bulan mulia ini yaitu mencari malam lailatul qadar dengan keyakinan mendapatkannya dan mengerjakan amalan-amalan termasuk beriktikaf di masjid.
Setelah itu kaum muslimin akan sampai di tanggal 1 Syawal yang meruapak hari raya di mana pada pagi harinya akan dilaksanakan ibadah, saat itulah waktu niat sholat Idul Fitri 2022 sebagai makmum dan hukumnya diperlukan serta dipraktekkan.
Dilansir inNalar.com dari beberapa sumber pada Jumar, 29 April 2022 hukum sholat Idul Fitri 2022 adalah sunah muakadah atau sangat ditekankan untuk dikerjakan yaitu dengan berjamaah, baik kaya maupun miskin, sebagaiman dijelaskan dalam kitab Fathul Qariib.
وصلاة العيدين سنة مؤكدة وتشرع جماعة ولمنفرد ومسافر وحر وعبد وحنثى وامرأة لاجميلة ولاذات هيئة
Artinya: shalat dua hari raya (idul fitri dan idul adha) adalah sunnah muakkadah bagi orang yang ada di rumah maupun diperjalanan, merdeka maupun hamba sahaya, laki-laki maupun perempuan baik yang cantik maupun yang tidak modis.
Baca Juga: ION Miseryy Bagikan Cara Setting Sensitivitas dan Layout PUBG Mobile Terbaik
Kemudian untuk bacaan niat sholat Idul Fitri 2022 sebagai makmum yaitu sebagai berikut;
أصلى سنة لعيد الفطر ركعتين مأموما لله تعالى
Arab-Latin: ushalli sunnatan li Idil Fitri rak‘atayni mustaqbilal qiblati adā’an ma’mūman lillāhi ta‘ālā.
Artinya: aku niat shalat idul fitri dua rakaat (makmum) karena Allah.
Apabila sebagai imam maka dirubah menjadi seperti di bawah ini;
اُصَلِّى سُنَّةً لِعِيْدِ الفِطْرِ رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ أَدَاءً إِمَامًا للهِ تَعَالَى
Arab-Latin: ushalli sunnatan li Idil Fitri rak‘atayni mustaqbilal qiblati adā’an imāman lillāhi ta‘ālā.
Artinya: aku menyengaja sembahyang sunnah Idul Fitri dua rakaat dengan menghadap kiblat, tunai sebagai makmum karena Allah SWT
Perlu diketahui pada saat sholat Idul Fitri 2022 dilaksanakan, pada rakaat pertama bertakbir sebanyak tujuh kalidi luar takbiratul ihram, setiap selesai dari mengucapkan Allahu Akbar dan mengangkat tangan lalu membaca:
سبحان الله والحمد لله ولااله الا الله والله أكبر
Setelah takbir yang ketujuh membaca Al Fatihah dan surat pendek atau pilihan lainya, kemudian dilanjutkan ruku, sujud, I’tidal, dan kembali berdiri untuk rakaat kedua.
Kali ini pada rakaat kedua takbir seperti saat pertama tetapi dibaca lima kali saja, dilanjutkan ruku, sujud dan duduk tahiyat serta ditutup salam. Barulah khatib naik kea ta mimbar untuk berkhutbah.
Sholat Idul Fitri 2022 juga tidak perlu dikumandangkan adzan dan iqomat sebagaimana lazimnya sholat lima waktu, langsung saja ditegakkan.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi