

inNalar.com – Berikut ini akan ditampilkan prakiraan cuaca hari ini, Sabtu 25 Juni 2022 di wilayah DKI Jakarta yang diambil berdasarkan informasi dari BMKG.
Prakiraan cuaca yang diambil dari BMKG ini meliputi prakiraan dalam beberapa waktu, suhu, kelembaban.
Secara umum diperkirakan bahwa besok Sebagian wilayah DKI Jakarta akan turun hujan, masyarakat perlu mengantisipasi.
Baca Juga: Holywings Digeruduk GP Anshor soal Promosi Alkohol Gratis untuk Nama Muhammad dan Maria
Berikut ini prakiraan cuaca di DKI Jakarta akan terjadi hari ini. Simak informasi selengkapnya.
1. Jakarta Barat
Wilayah Jakarta Barat ketika pagi hari akan cerah berawan. Saat siang hingga malam hari akan turun hujan dengan intensitas ringan. Saat dini hari cuaca menjadi berawan.
Rata rata nilai suhu berkisar di nilai 24 hingga 31 derajat celcius. Sedangkan kelembaban berada dinilai 75 hingga 100 persen.
Baca Juga: Ini Alasan Para Ahli soal Venus yang Sempat Dicanangkan Layak Huni
2. Jakarta Pusat
Wilayah Jakarta Pusat saat pagi hari akan cerah berawan. Saat siang hari akan terjadi hujan ringan. Sedangkan malam dan dini hari cuaca akan berawan.
Nilai rata rata suhu akan mencapai 25 hingga 32 derajat celcius. Sedangkan nilai kelembaban berkisar 85 hingga 95 persen.
3. Jakarta Selatan
Jakarta Selatan saat pagi hari akan cerah berawan. Saat siang hari berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang. Malam hari intensitas hujan berubah menjadi ringan sedangkan saat dini hari cuaca akan berawan.
Suhu di Jakarta Selatan mencapai 24 hingga 32 derajat celcius. Kondisi kelembaban berkisar dinilai 75 hingga 100 persen.
4. Jakarta Timur
Wilayah Jakarta Timur pagi hari akan cerah berawan. Pada siang hari akan turun hujan dengan intensitas ringan. Sedangkan malam dan dini hari akan cuaca cenderung berawan.
Rata rata suhu akan berada di kisaran 24 hingga 32 derajat celcius. Kondisi kelembaban mencapai 75 hingga 100 persen.
Baca Juga: Planet Neraka, 7 Fakta Venus yang Tidak Bisa Ditempati Manusia
5. Jakarta Utara
Wilayah Jakarta Utara pagi hari akan cerah berawan. Pada siang hari akan turun hujan dengan intensitas ringan. Sedangkan malam dan dini hari akan cuaca cenderung berawan.
Suhu akan mencapai kisaran 25 hingga 32 derajat celcius. Sedangkan kelembaban berada di kisaran 85 hingga 95 persen.
6. Kepulauan Seribu
Wilayah Kepulauan Seribu pada pagi hari akan cerah berawan. Sedangkan mulai siang hingga dini hari cuaca cenderung berawan.
Baca Juga: BMKG Prediksi Gelombang Sangat Tinggi di Perairan Selatan Jawa Hari Ini, Penyebabnya Pola Angin
Suhu di Kepulauan Seribu akan mencapai 26 hingga 31 derajat celcius. Sedangkan untuk kelembapannya mencapai 85 hingga 95 persen.
Itulah prakiraan cuaca dari BMKG di wilayah DKI Jakarta pada hari ini, selalu waspada terhadap kemungkinan perubahan cuaca yang terjadi.***