

inNalar.com – Berikut teks khutbah Jumat singkat dan menarik membahas sulitnya menahan komentar pribadi di media sosial.
Melalui teks khutbah Jumat ini, diharapkan bisa mengajak seluruh masyarakat untuk bijak menggunakan sosial media.
Isi teks khutbah Jumat ini secara umum akan mengajarkan upaya memperbaiki diri di era kebebasan berpendapat saat ini.
Teks khutbah Jumat ini disusun secara ringkas dan secara pembahasan tentunya menarik karena relevan dengan kehidupan masyarakat sekarang.
Masih banyak dijumpai di media sosial perihal komentar pribadi masyarakat yang bisa menyinggung orang atau kelompok tertentu.
Oleh sebab itu perlu menyimak isi teks khutbah Jumat ini, sebagaimana dikutip inNalar.com dari islam.nu.or.id berikut ini.
Khutbah Pertama
َلْحَمْدُ لِلّٰهِ الَّذِيْ جَعَلَ الصَّوْمَ حِصْنًا لِأَوْلِيَائِهِ وَ جُنَّةً، وَفَتَحَ لَهُمْ بِهِ أَبْوَابَ الْجَنَّةِ، أَشْهَدُ أَنْ لَا إِلٰهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ سَيِّدَنَا مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ لَانَبِيَّ بَعْدَهُ. اَللّٰهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ قَائِدِ الْخَلْقِ وَمُمَهِّدِ السُّنَّةِ، وَعَلَى اٰلِهِ وَأَصْحَابِهِ ذَوِيْ الْأَبْصَارِ الثَّاقِبَةِ وَالْعُقُوْلِ الْمُرَجِّحَةِ
أَمَّا بَعْدُ، فَيَااَيُّهَا الْمُسْلِمُوْنَ، اِتَّقُوْااللهَ حَقَّ تُقَاتِه وَلَا تَمُوْتُنَّ إِلاَّ وَأَنـْتُمْ مُسْلِمُوْنَ فَقَدْ قَالَ اللهُ تَعَالىَ فِي كِتَابِهِ الْكَرِيْمِ: مَا يَلْفِظُ مِنْ قَوْلٍ اِلَّا لَدَيْهِ رَقِيْبٌ عَتِيْدٌ
Jamaah shalat Jumat hafidzakumullah,
Pertama, al-faqir mengajak kepada diri sendiri dan jamaah semua untuk membenahi dan menambah kualitas taqwa kita kepada Allah subhanahu wata’ala, dengan cara meningkatkan kepatuhan terhadap perintah dan larangan-Nya.
Baca Juga: 8 Manfaat Petroleum Jelly untuk Perawatan Kecantikan: Kulit, Bibir dan Rambut akan Sehat Berseri
Kedua, mari kita mensyukuri nikmat iman dan sehat yang masih melekat pada diri kita dengan cara memanfaatkannya semaksimal dan sebaik mungkin. Sangat mudah bagi Allah mencabut nikmat itu dari diri manusia, dan semoga itu tidak akan menimpa kita.
Hadirin,
Kini kita telah berada di era kemerdekaan berpendapat dan berekspresi. Reformasi 1998 telah memberi angin segar bagi kebebasan tiap warga untuk menyampaikan gagasan dan kritik. Hak-hak mereka untuk bersuara tanpa tekanan dan intimidasi telah dilindungi oleh undang-undang.
Kebebasan ini adalah sebuah anugerah besar. Di saat sebagian warga di negara lain masih terbelenggu kemerdekaan berpikirnya dan diliputi ketakutan menyampaikan pendapat, kita di Indonesia sudah beranjak dari situasi buruk itu.
Kita pun punya peluang untuk produktif berkarya, mempublikasikan ide, bahkan kritik membangun terhadap kebijakan atau situasi yang menurut kita perlu diperbaiki.
Baca Juga: Video Viral! Seekor Ikan Berukuran Besar Telah Memakan Anak Buaya, Warganet: Dikira Cicak Kali Ya
Namun demikian, di balik kebebasan selalu ada tanggung jawab besar. Kebebasan tidak akan pernah mutlak. Ia dibatasi oleh kebebasan orang lain, diikat oleh tata krama, dan mesti memperhatikan kepatutan dan dampak buruk yang akan ditimbulkan.
Tanggung jawab ini semakin relevan di era media sosial saat ini, ketika semua orang bisa berkomentar, bahkan berfatwa, tentang apa saja.
Jamaah shalat Jumat hafidzakumullah,
Media sosial itu ibarat pisau. Ia penting sejauh dibutuhkan untuk hal-hal bermanfaat, seperti mengiris sayur, memotong daging, dan keperluan memasak lainnya. Namun, pisau juga berbahaya ketika ia digunakan secara sembarangan atau untuk kepentingan yang tidak semestinya.
Baca Juga: Yuk Belajar Ecobrick, Salah Satu Cara Diet Sampah Plastik, Simak Caranya Ibu Rumah Tangga Wajib Tahu
Media sosial adalah sarana yang bisa membuat kita produktif dan kreatif, tetapi bisa juga mengecoh dan menyebabkan kemalasan. Media sosial memfasilitasi kita dapat bersilaturahmi dan menjalin keakraban dengan kolega yang berjauhan, tetapi juga bisa memfasilitasi kita dalam merusak hubungan dan menyulut permusuhan.
Media sosial memudahkan kita untuk belajar dan menimba banyak wawasan, tetapi juga bisa membuat kita gampang terprovokasi dan terjerumus dalam kesesatan.
Dari sini kita sadar betapa pentingnya berhati-hati menggunakan akun media sosial kita. Kuncinya ada tiga: tidak gampang mengunggah (posting), tidak gampang menelan informasi, dan tidak gampang membagikan, sebelum benar-benar dipastikan konten itu benar dan membawa maslahat.
Benar saja seringkali tidak cukup, tanpa jaminan bahwa konten tersebut juga tidak akan menimbulkan mudarat.
Maka pantaslah Rasulullah mengingatkan,
Baca Juga: Jelang Bulan Puasa, Ingat Lagi Dalil yang Mewajibkan Puasa Ramadhan
وَمَنْ كَانَ يُؤْمِنُ بِاللهِ وَالْيَوْمِ اْلآخِرِ فَليَقُلْ خَيْرًا أَوْ لِيَـصْمُتْ
Artinya: “Siapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir, hendaklah dia berkata yang baik atau diam” (HR al-Bukhari).
Pesan maha penting dalam hadits ini terlihat dari dikaitkannya perintah untuk berhati-hati dalam berkata dengan keimanan kepada Allah dan hari akhir.
Di era media sosial seperti sekarang, bunyi instruksinya kira-kira selaras dengan nasihat seperti ini, “Jika tidak bisa membuat konten atau komentar yang baik di media sosial, maka berhentilah bermedia sosial. Itu berdampak pada kesempurnaan imanmu.”
Jamaah shalat Jumat hafidzakumullah,
Salah satu godaan yang paling sukar dihindari oleh pengguna media sosial adalah berkomentar atau menanggapi semua hal, terutama terkait isu yang sedang viral. Masalah muncul ketika mereka mengabaikan otoritas atau kelayakan diri untuk berkomentar.
Baca Juga: Tom Liwafa Sindir Sepupu Vanessa Angel, Beberkan Siapa Saja yang Benar-benar Setia Jaga Gala Sky
Padahal, setiap topik pembicaraan memiliki ahli masing-masing. Ahli medis layak bicara tentang kesehatan, ahli fiqih pantas bicara soal hukum Islam, pakar ilmu politik layak bicara tentang politik.
Tidak sepantasnya siapa saja bebas bicara apa saja di luar kapasitasnya. Inilah yang dinamakan menggunakan kebebasan secara tidak bertanggung jawab, yakni ketika para amatir ikut berkomentar sembarangan tentang apa yang tidak dikuasainya.
Allah berfirman dalam Al-Qur’an Surat Al Isra’ ayat 36:
وَلَا تَقْفُ مَا لَيْسَ لَكَ بِهٖ عِلْمٌ ۗاِنَّ السَّمْعَ وَالْبَصَرَ وَالْفُؤَادَ كُلُّ اُولٰۤىِٕكَ كَانَ عَنْهُ مَسْـُٔوْلًا
Artinya: “Dan janganlah kamu mengikuti sesuatu yang tidak kamu ketahui. Karena pendengaran, penglihatan dan hati nurani, semua itu akan diminta pertanggungjawabannya”.
Imam al-Ghazali dalam kitab Faishilut Tafriqah bainal Islâm wal Zindiqah juga pernah mengingatkan dampak buruk orang-orang tanpa keahlian ikut merespons isu. Beliau berujar,
Baca Juga: Seluruh Outletnya Ditutup di Jakarta, Holywings Siap Lebarkan Sayap ke Bali
لِأَجْلِ الجُهَّالِ كَثُرَ الخِلَافُ بَيْنَ النَّاسِ
وَلوْ سَكَتَ مَنْ لَايَدْرِيْ لَقَلَّ الخِلَافُ بَيْنَ الخَلْقِ
Artinya: “Karena orang-orang bodohlah terjadi banyak kontroversi di antara manusia. Seandainya orang-orang tanpa keahlian berhenti bicara, niscaya berkuranglah perselisihan di antara sesama.”
Jamaah shalat Jumat hafidzakumullah,
Kita seyogyanya bisa merenung, sejauh mana kualitas kita selama ini dalam menanggapi suatu hal di media sosial atau di mana saja. Sudah sesuaikah dengan kapasitas kita? Besar mana antara maslahat dan mudharat yang ditimbulkannya? Bukankah ini momen yang tepat untuk puasa komentar tentang apa saja?
Puasa komentar tidak berarti mesti berhenti total berkomentar atau bermedia sosial. Selayaknya bulan puasa Ramadhan yang tetap membolehkan kita makan dan minum di waktu tertentu (waktu berbuka), komentar di media sosial pun demikian.
Sebagai bentuk tanggung jawab dan kehati-hatian, sebaiknya kita membatasi diri berkomentar hanya pada: (1) isu yang benar-benar kita kuasai, (2) fakta yang sudah jelas validitasnya, dan (3) topik pembicaraan yang menyangkut kemaslahatan banyak orang.
Dengan puasa semacam ini, kita secara tidak langsung telah menjalankan imsak atau semangat menahan diri sebagai esensi puasa. Kita juga turut membendung konten negatif yang berseliweran di beranda medsos, serta membersihkan konten dari unsur adu domba, fitnah, ujaran kebencian, ghibah,dusta dan manipulasi.
Semoga kita senantiasa bisa menjernihkan hati dan akal kita dari sampah informasi, provokasi, dan keangkuhan yang membuat seseorang tidak tahu diri. Ya Allah, tuntunlah pikiran dan jari-jari kami ke jalan yang Engkau ridhai!
بَارَكَ اللهُ لِيْ وَلَكُمْ فِي الْقُرْاٰنِ الْكَرِيْمِ وَنَفَعَنِيْ وَإِيَّاكُمْ بِمَا فِيْهِ مِنَ الْاٰيَاتِ وَالذِّكْرِ الْحَكِيْمِ وَتَقَبَّلَ مِنِّي وَمِنْكُمْ تِلَاوَتَهُ إِنَّهُ هُوَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ وَأَقُوْلُ قَوْلِي هَذَا فَأَسْتَغْفِرُ اللهَ العَظِيْمَ إِنَّهُ هُوَ الغَفُوْرُ الرَّحِيْمُ
Khutbah Kedua
اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ عَلىَ إِحْسَانِهِ وَالشُّكْرُ لَهُ عَلىَ تَوْفِيْقِهِ وَاِمْتِنَانِهِ. وَأَشْهَدُ أَنْ لَاإِلٰهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أنَّ سَيِّدَنَا مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ الدَّاعِيْ إلىَ رِضْوَانِهِ. اَللّٰهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اٰلِهِ وَأَصْحَابِهِ وَسَلِّمْ تَسْلِيْمًا كَثِيْرًا
أَمَّا بَعْدُ، فَياَ اَيُّهَا النَّاسُ اِتَّقُوا اللهَ فِيْمَا أَمَرَ وَانْتَهُوْا عَمَّا نَهَى وَاعْلَمُوْا أَنَّ اللهَ أَمَرَكُمْ بِأَمْرٍ بَدَأَ فِيْهِ بِنَفْسِهِ وَثَـنَى بِمَلَآ ئِكَتِهِ بِقُدْسِهِ وَقَالَ تَعاَلَى إِنَّ اللهَ وَمَلَآئِكَتَهُ يُصَلُّوْنَ عَلىَ النَّبِيّ يَآ اَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا صَلُّوْا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوْا تَسْلِيْمًا. اَللّٰهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اٰلِ سَيِّدِناَ مُحَمَّدٍ وَعَلَى أَنْبِيَائِكَ وَرُسُلِكَ وَمَلَآئِكَةِ الْمُقَرَّبِيْنَ وَارْضَ عَنِ الْخُلَفَاءِ الرَّاشِدِيْنَ أَبِي بَكْرٍ وَعُمَرَ وَعُثْمَانَ وَعَلِيّ وَعَنْ بَقِيَّةِ الصَّحَابَةِ وَالتَّابِعِيْنَ وَتَابِعِي التَّابِعِيْنَ لَهُمْ بِإِحْسَانٍ إِلَى يَوْمِ الدِّيْنِ وَارْضَ عَنَّا مَعَهُمْ بِرَحْمَتِكَ يَا أَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ
اَللّٰهُمَّ اغْفِرْ لِلْمُؤْمِنِيْنَ وَاْلمُؤْمِنَاتِ وَاْلمُسْلِمِيْنَ وَاْلمُسْلِمَاتِ اَلأَحْيَآءُ مِنْهُمْ وَاْلأَمْوَاتِ. اَللّٰهُمَّ أَعِزَّ الْإِسْلَامَ وَاْلمُسْلِمِيْنَ وَأَذِلَّ الشِّرْكَ وَاْلمُشْرِكِيْنَ وَانْصُرْ عِبَادَكَ الْمُوَحِّدِيَّةَ وَانْصُرْ مَنْ نَصَرَ الدِّيْنَ وَاخْذُلْ مَنْ خَذَلَ الْمُسْلِمِيْنَ وَ دَمِّرْ أَعْدَاءَ الدِّيْنِ وَاعْلِ كَلِمَاتِكَ إِلَى يَوْمَ الدِّيْنِ. اَللّٰهُمَّ ادْفَعْ عَنَّا الْبَلَاءَ وَاْلوَبَاءَ وَالزَّلَازِلَ وَاْلمِحَنَ وَسُوْءَ الْفِتْنَةِ وَاْلمِحَنَ مَا ظَهَرَ مِنْهَا وَمَا بَطَنَ عَنْ بَلَدِنَا إِنْدُونِيْسِيَّا خآصَّةً وَسَائِرِ الْبُلْدَانِ الْمُسْلِمِيْنَ عآمَّةً يَا رَبَّ الْعَالَمِيْنَ. رَبَّنَا اٰتِناَ فِى الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الْاٰخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ. رَبَّنَا ظَلَمْنَا أَنْفُسَنَا وَإِنْ لَمْ تَغْفِرْ لَنَا وَتَرْحَمْنَا لَنَكُوْنَنَّ مِنَ الْخَاسِرِيْنَ. عِبَادَاللهِ ! إِنَّ اللهَ يَأْمُرُ بِاْلعَدْلِ وَاْلإِحْسَانِ وَإِيْتآءِ ذِي الْقُرْبىَ وَيَنْهَى عَنِ الْفَحْشآءِ وَاْلمُنْكَرِ وَاْلبَغْي يَعِظُكُمْ لَعَلَّكُمْ تَذَكَّرُوْنَ وَاذْكُرُوا اللهَ الْعَظِيْمَ يَذْكُرْكُمْ وَاشْكُرُوْهُ عَلىَ نِعَمِهِ يَزِدْكُمْ وَلَذِكْرُ اللهِ أَكْبَرُ
Demikian khutbah Jumat tentang menahan komentar pribadi di media sosial, semoga bisa selalu diamalkan.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi