Inilah 3 Perkara Agar Selamat dari Siksa Menurut Gus Baha, Salah Satunya Jarang Disadari Banyak Orang

inNalar.com – Simak kajian dari Gus Baha tentang tiga perkara yang bisa menyelamatkan kita dari siksa.

KH Bahauddin Nursalim atau Gus Baha membeberkan tiga perkara tersebut secara jelas. Untuk itu muslim wajib mengetahuinya.

Semua orang baik laki-laki, perempuan, kaya maupun miskin pasti ingin selamat dari yang namanya siksa kelak di akhirat.

Sebenarnya, dengan melakukan tiga perkara yang disebutkan Gus Baha di bawah ini seorang muslim akan selamat dari siksa Allah.

Baca Juga: LINK Nonton Melur untuk Firdaus Episode 28 Sub Indo, Dilengkapi dengan Sinopsis dan Jadwal Tayang

Kemudian, Gus Baha menjelaskan tentang hadits dari Abu Hurairah yang berisi bahwa Rosulullah menyampaikan tiga perkara yang dapat menyelamatkan manusia dari siksa.

“Abu Hurairah berkata, bahwa sesungguhnya Rosulullah SAW bersabda, yaitu tiga perkara yang dapat menyelamatkan manusia dari siksa Allah,” kata Gus Baha seperti dikutip dari berita Portal Jember.com berjudul “Gus Baha Ungkap 3 Perkara yang Bisa Menyelamatkan Manusia dari Siksa Api Neraka“.

Gus Baha kemudian menyebutkan hal pertama yakni takut kepada Allah baik saat sendiri atau di keramaian.

Baca Juga: Kasus Covid 19 di Indonesia Kembali Meningkat! Tembus Hampir 3.500 Kasus Setiap Hari

Gus Baha juga menyebutkan bahwa takut kepada Allah saat sendiri dapat merupakan ketakwaan paling tinggi.

“Yang pertama, takut kepada Allah, baik ketika berada di tempat sepi maupun terbuka (banyak orang),” ungkap Gus Baha.

“Nabi lebih mendahulukan takut kepada Allah ketika sepi, karena itu adalah takwa yang paling tinggi derajatnya,” imbuhnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini Jumat, 15 Juli 2022: Libra Menemukan Teman Baru, Capricorn Diminta Luangkan Waktu

Selanjutnya, yakni mampu bersikap stabil saat kondisi kaya atau miskin. Gus Baha juga memberikan contoh terkait hal ini.

“Yang kedua bersikap stabil, baik ketika waktu miskin maupun kaya. Hidupmu itu terkontrol, ketika kaya atau miskin tetap seperti itu, tidak berlebihan,” jelas Gus Baha.

“Maksudnya hidupmu itu stabil, tidak melebihi batas,”sambungnya.

Baca Juga: Gus Baha Terbaru 2022: Ditanya Hukum Perempuan yang Rajin Sholat, tapi Belum Berjilbab, Ini Jawaban Gus Baha

Gus Baha lalu menyebutkan perkara terakhir yang bisa menyelamatkan manusia dari siksa yakni mampu berlaku adil baik saat sedang suka atau marah.

“Dan yang ketiga, berlaku adil baik saat rela maupun marah. Suka kepada orang ya tidak berlebihan, kalau lagi marah dengan orang juga tidak berlebihan,” tutur Gus Baha.

Itulah tiga perkara yang dapat menyelamatkan manusia dari siksa Allah SWT.***

(Nila Zulva Rosyida/Portal Jember)

Rekomendasi