Beras Bansos di Depok, Polda Metro Mulai Penyidikan Tentang Penemuan Ini

inNalar.com – Penemuan beras bansos di Depok beberapa waktu lalu, Polda Metro mulai penyidikan tentang penemuan ini.

Penyidikan akan dilakukan oleh Direktorat Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda Metro Jaya.

Yaitu dengan kasus penemuan bansos pemerintah yang dikubur di lahan kosong Sukmajaya, Depok.

Beberapa pihak dari Polda telah meninjau langsung lokasi kejadian.

Baca Juga: Peristiwa Bersejarah Jepang Pada Agustus 1945, Begini Kronologi Hancurnya Hiroshima dan Nagasaki

Menurut kabar yang beredar, saat ini polisi sedang menyelidiki asal beras yang ditimbun.

Direktur Krimsus Polda Metro Jaya, Kombes Pol Auliansyah Lubis meninjau langsung lokasi kejadian.

“Kita sepakat sudah semua setelah cek lokasi memang ada beras yang ditimbun,” ujar Auliansyah Lubis.

Terkait kondisi beras yang ditimbun itu, Polda masih melakukan penyelidikan.

“Permasalahannya adalah itu beras penimbunan atau beras rusak dan sebagainya, itu kami masih melakukan proses penyelidikan,” jelasnya.

Baca Juga: Pesulap Merah Ucapkan Ini Ketika Diancam Bakal Dikirim Paku di Perut Pasca Bongkar Rahasia Trik Para Dukun

“Jadi saya belum bisa menjelaskan beras itu beras apa, mungkin update daripada penyelidikan akan segera disampaikan,” lanjutnya.

Berdasarkan keterangan dari pihak JNE beras yang ditimbun sebanyak 3,4 ton.

Kabid Humas Polda Metro Jaya juga mengatakan bahwa kasusnya akan ditindaklanjuti oleh Dirkrimsus PMJ.

“Jadi kasus bansos terkait penimbunan beras di Depok akan dilakukan oleh Dirkrimsus PMJ,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya.

Namun belum ada komentar terkait pihak JNE tentang masalah ini.***

Rekomendasi