

inNalar.com – Sule disebut gagal dua kali dalam membina rumah tangga, lantaran sifat pemarahnya yang susah di kontrol.
Sebelumnya, Sule juga pernah gagal dalam pernikahannya dengan Lina Jubaedah dan kemudian kembali gagal di pernikahan kedua dengan Nathalie Holscher.
Setelah kabar perceraiannya dengan Nathalie Holshcer terungkap, Sule pun ramai disebut memiliki sifat pemarah yang sulit dikontrol.
Baca Juga: Permintaan Maaf Karyawan Alfamart Gegara Viralkan Video Penguntilan Karyawan
Warganet menduga sifat pemarah Sule tersebut yang membuat wanita muak dengannya.
Baru-baru ini video lawas Sule yang sering meluapkan emosinya kembali ramai menjadi perbincangan warganet.
Seperti video milik Andre Taulany yang mengungkapkan bahwa Sule sering meluapkan kemarahan kepada dirinya dan juga kru apabila ada hal yang tidak sesuai dengan kemauannya.
Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP Halaman 176 Mater Menyimpulkan Isi Gurindam
Andre juga menyebutkan bahwa dirinya juga sering ikut kena marah meskipun dirinya tidak melakukan kesalahan
Dilansir inNalar.com melalui Youtube channel milik Sule, Andre bertanya kepada Sule mengapa dirinya sering dimarahi
“Lo kenapa kalau lagi kesel sama kreatif, kru, lo marah-marah di set, gue juga jadi kena marah juga?” ujar Andre
Baca Juga: Ide Lomba 17 Agustus yang Unik dan Lucu, Ada Sepak Bola Pakai Daster dan Mencocokkan Sandal
“karena gue pikir lo yang paling gampang gue marah-marahin, karena lo tahu gue” ungkap Sule
Diketahui Sule telah resmi bercerai dengan Natalie Holsher pada Rabu, 10 Agustus 2022