Xiumin EXO Umumkan Tanggal Rilis Album Solo Brand New sekaligus Merilis Teaser Pertama: EXO-L Wajib Tahu

inNalar.com – Berikut informasi Xiumin EXO yang akhirnya umumkan tanggal rilis debut album solo Brand New, sekaligus merilis teaser pertamanya. EXO-L baca selengkapnya di artikel berikut ini.

Pada hari Minggu, 4 September 2022 pukul 22.00 WIB atau Senin, 5 September 2022 pukul 00.00 waktu Korea Selatan, Xiumin EXO umumkan tanggal rilis debut solo album pertamanya yang bertajuk Brand New beserta teaser pertama melalui akun media sosial resmi EXO.

Brand New menjadi debut album solo Xiumin EXO yang telah ditunggu-tunggu tanggal rilis albumnya oleh EXO-L. Kabar baiknya, tanggal rilis album solo Xiumin EXO Brand New akan dirilis bulan ini. Begitu pula dengan teaser pertama yang juga telah dirilis.

Baca Juga: SPBU Vivo Jual BBM Murah Banyak Dicari Warga, Pasca Pemerintah Naikkan Harga Pertalite, Pertamax dan Solar

Terlihat dari teaser pertama album solo Brand New milik Xiumin EXO penuh dengan bunga-bunga. Simak selengkapnya tentang tanggal rilis debut album solo Brand New Xiumin EXO.

Brand New merupakan debut album solo pertama Xiumin EXO yang dikategorikan sebagai mini album. Belum diketahui secara pasti album solo Brand New milik Xiumin EXO ini akan terdiri dari berapa lagu.

Namun , jika album solo Brand New milik Xiumin EXO tersebut masuk kategori mini album, maka jumlah lagu di dalamnya kemungkinan besar di bawah dari 10 lagu.

Baca Juga: Siapa Anak Kang Mus? Ternyata ini Profil Safira Maharani Pemain Preman Pensiun 6, Umur dan Instagramnya

Sebelumnya, Xiumin EXO pernah mengungkapkan kepada EXO-L bahwa ia telah melakukan pemotretan untuk sampul album solo Brand New.

Xiumin EXO nekat berikan spoiler dengan mengirimkan foto-foto saat dirinya melakukan pemotretan album solo Brand New kepada EXO-L.

Pada foto yang dikirimkan Xiumin EXO kepada EXO-L melalui pesan layanan penggemar tersebut, Xiumin EXO tampak menggunakan pakaian berwarna kuning dan rambut pirang.

Baca Juga: Link Nonton Big Mouth Episode 13 Sub Indo beserta Spoiler dan Jadwal Tayang: Park Changho melawan Choi Doha

Namun, ada yang membuat EXO-L gagal fokus dengan foto spoiler album solo Brand New yang dikirimkan Xiumin EXO. Tampak ‘roti sobek’ Xiumin EXO terpampang nyata dan sontak sempat membuat EXO-L heboh.

Mendapatkan spoiler langsung dari Xiumin EXO tentang album solo Brand New mendatang, tentu saja EXO-L sangat gembira dan menjadi semakin tidak sabar untuk menunggu tanggal rilis album solo Brand New tiba.

Apalagi ditambah dengan pengumuman tanggal rilis album solo Brand New sekaligus teaser pertama, EXO-L dibuat penasaran musik seperti apa yang akan dituangkan Xiumin EXO ke dalam album solo tersebut.

Baca Juga: EXOL Siap-Siap! D.O. EXO atau Do Kyungsoo Beri Sinyal akan Comeback Album Solo Kedua: Cek Jadwal Rilisnya

Diketahui bahwa Xiumin EXO sempat membawakan sebuah lagu yang merupakan bagian dari album solo Brand New saat konser SMTOWN LIVE SMCU EXPRESS beberapa waktu yang lalu.

Lagu yang pernah dibawakan oleh Xiumin EXO saat konser SMTOWN LIVE SMCU EXPRESS dan sekaligus termasuk dalam album solo Brand New tersebut berjudul “Serenity”. Lagu-lagu lainnya dapat segera didengarkan setelah tanggal rilis album solo Brand New tiba.

Berdasarkan pengumuman resmi dan teaser pertama yang disampaikan melalui media sosial EXO baik di Twitter maupun Instagram, tanggal rilis album solo Brand New Xiumin EXO adalah 26 September 2022 pukul 16.00 WIB atau 18.00 waktu Korea Selatan.

Baca Juga: CHEN EXO akan Konser di Jakarta dalam We All are One K-POP Concert: Jadwal, Lokasi dan Harga Tiket

Simak update terbaru teaser album solo Brand New Xiumin EXO melalui media sosial resmi EXO di Instagram, Twitter, dan Facebook. ***

Rekomendasi