

inNalar.com – Sejak dipertemukan dalam film Sayap Sayap Patah, kedekatan Ariel Tatum dan Nicholas Saputra semakin disorot.
Beberapa momen yang menjadi bukti kedekatan Ariel Tatum dan Nicholas Saputra dibuktikan dari kepergoknya pasangan ini sedang makan sepiring berdua hingga saling support.
Kedekatan antara Ariel Tatum dan Nicholas Saputra tentu membuat para fans semakin gemas. Banyak yang berharap mereka benar-benar menjalin hubungan spesial.
Lantas, apa saja sederet bukti kedekatan Ariel Tatum dan Nicholas Saputra? Berikut inNalar.com telah melansirnya dari berbagai sumber.
Saat bertemu dengan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Ariel Tatum dan Nicholas Saputra sempat kepergok makan sepiring berdua.
Awalnya, Ariel seperti enggan untuk ikut makan. Ganjar menawarkan Ariel untuk makan, namun Ariel menjawab bahwa sedang mengurangi makan alias diet.
Namun entah karena lapar atau tergoda melihat Nicho makan dengan lahap, Ariel kemudian mendekat dan mencoba makanan yang ada di piring Nicho.
Ariel Tatum bahkan menggunakan sendok yang sama dengan yang digunakan Nicholas Saputra sebelumnya.
Melihat itu, Nicho pun tidak keberatan dan tampak memberi tahu Ariel bahwa makanan yang ia makan memang enak.
Momen ini tertangkap kamera dan banyak mendapat sorotan netizen yang berharap duo Sayap Sayap Patah ini benar-benar cinlok.
Salah satunya diunggah pada akun TikTok @meandworlds.
Baca Juga: Cek Pasanganmu Selingkuh Diam-Diam atau Tidak dengan Main Tes Ujian Bucin Docs Google Form di Sini
Yang tak kalah mendapat banyak sorotan adalah momen saat promo film Sayap Sayap Patah.
Nicholas Saputra dan Ariel Tatum yang duduk berdekatan tampak saling kirim chat. Awalnya, Nicho tampak mengirim chat terlebih dahulu.
Baca Juga: Ingin Segala Usaha Cepat Sukses dan Punya Rejeki Nomplok? Ustadz Adi Hidayat Beberkan Amalannya
Kemudian Ariel yang duduk disampingnya tampak mengecek handphone dan menyenggol lengan Nicho sambil tersenyum.
Nicho pun tampak balas tersenyum melihat respon Ariel. Momen ini terekam kamera dan salah satunya diunggah oleh akun TikTok @nichotatum986.
Yang terbaru, Ariel Tatum tampak menghadiri acara pembukaan Sudamala yang merupakan karya teater pementasan Calonarang yang diproduseri Nicholas Saputra.
Dalam unggahan akun TikTok @bulumatanuca, tampak Ariel duduk di barisan tamu VVIP dan mendapat kursi paling depan serta langsung menghadap Nicholas Saputra yang berada di panggung.
Selesai acara pementasan Sudamala, Nicho juga tertangkap kamera mengantar Ariel hingga ke mobil saat akan pulang.
Tak lupa, saat berpamitan Ariel Tatum juga tampak menyentuh lengan Nicholas Saputra.
Gestur kedekatan antara kedua pasangan yang dipertemukan pada film Sayap Sayap Patah ini semakin membuat para fans merasa greget.
Tak sedikit yang berharap mereka benar-benar terlibat cinlok dan hubungan keduanya berlanjut ke jenjang pernikaha.
“Gemes banget, minimal nikah dan punya anak lah,” ujar netizen yang berkomentar pada unggahan tersebut.
***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi