Jadwal Timnas Indonesia U-20 di Kualifikasi Piala Asia U 20 2023, Bertemu Musuh Bebuyutan pada Match Ketiga

inNalar.com – Simak jadwal main Timnas Indonesia U-20 pada Kualifikasi Piala Asia U 20 2023 yang telah disediakan di artikel ini.

Seperti yang diketahui, Kualifikasi Piala Asia U 20 2023 kali ini akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Surabaya.

Timnas Indonesia U-20 berada di Grup F pada Kualifikasi Piala Asia U 20 2023 bersama dengan Vietnam, Timor Leste dan Hong Kong.

Baca Juga: Kaesang Pangarep Kesal Kecolongan Soal Kabar Nikah dengan Erina Gudono: Padahal Mau Ngumumin Sendiri

Sehingga, Timnas Indonesia U-20 bakal kembali bertemu dengan musuh bebuyutannya yakni Vietnam.

Semua pertandingan Kualifikasi Piala Asia U 20 2023 tersebut akan disiarkan langsung di Indosiar.

Skuad Garuda sendiri menghadapi Vietnam di laga hari ketiga Kualifikasi Piala Asia U 20 2023 yaitu, 18 September 2022 pukul 20.00 WIB.

Baca Juga: Dikabarkan Segera Menikah, Kaesang Pasrah Minta Doa: Padahal Pengen Ngumumin Sendiri

Sementara itu pada ajang Piala AFF U-19 lalu, Timnas Indonesia gagal maju ke babak Final lantaran bermain imbang saat bertemu Vietnam dengan skor 1-1.

Oleh karenanya, pertemuan Timnas Indonesia U-20 dengan Vietnam di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 kali ini diperkirakan berlangsung seru dan panas.

Shin Tae-yong juga telah memilih dan mengumumkan daftar 23 pemain yang nantinya membela Timnas pada ajang tersebut.

Baca Juga: Acara TV RCTI Hari Ini, Selasa 13 September 2022, Preman Pensiun 6 Tayang Jam Berapa?

Lebih lanjut, laga pertama Skuad Garuda pada Kualifikasi Piala Asia U-20 akan menghadapi Timor Leste pada 14 September 2022.

Untuk lebih jelasnya, berikut jadwal lengkap Piala Asia U-20 2023 yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, 14-18 September 2022.

Baca Juga: Gratis! Link Nonton Preman Pensiun 6 Malam Ini, Lengkap dengan Sinopsis: Kang Mus Marah Besar ke Cecep

1. 14 September 2022
– (Pukul: 16.00 WIB) – Vietnam vs Hong Kong
– (Pukul: 20.00 WIB) – Timnas Indonesia vs Timor Leste

2. 16 September 2022
– (Pukul: 16.00 WIB) – Timor Lesta vs Vietnam
– (Pukul: 20.00 WIB) – Hong Kong vs Timnas Indonesia

3. 18 September 2022
– (Pukul: 16.00 WIB) – Hong Kong vs Timor Leste
– (Pukul: 20.00 WIB) – Indonesia vs Vietnam

Itulah jadwal Timnas Indonesia U-20 pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Jangan lupa dukung Skuad Garuda!.***

 

 

Rekomendasi