Cara Cek Penerima BLT BBM Rp 600 Ribu di Aplikasi Cek Bansos, Mudah Cukup Siapkan KTP dan Cairkan Uangnya


inNalar.com
– Pemerintah melalui Kementerian Sosial telah menyalurkan bantuan sosial (bansos) berupa bantuan tunai langsung bahan bakar minyak atau BLT BBM.

BBM BLT diberikan kepada masyarakat sebagai kompensasi atas keputusan pemerintah menaikkan harga BBM bersubsidi.

BLT BBM sebesar Rp 600 ribu akan disalurkan kepada 20,65 juta orang. Sebagai informasi, pemerintah sudah mengalokasikan dana dari transfer subsidi BBM ke kas negara sebesar Rp 12,4 triliun untuk penyaluran BLT BBM dalam beberapa pekan ke depan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 2 Kelas 6 SD Halaman 6 7 Buku Tematik Subtema 1 : Peta Pikiran Bacaan Bunga Teratai

Jadi, sudahkah Anda terima BLT BBM? Bagaimana cara memeriksa apakah Anda mendapat BBM BLT atau tidak?

Untuk mengecek apakah Anda terdaftar sebagai penerima bansos BLT BBM, Anda bisa langsung mengecek website cekbansos.kemensos.go.id.

Jika Anda belum mendaftar, maka Anda bisa mendaftar untuk mendapatkan bansos BLT BBM.

Baca Juga: Cek Penerima BLT BBM Rp 600 Ribu via Login cekbansos.kemensos.go.id, Dilengkapi Tata Caranya di Sini

Bagi Anda yang ingin mendapatkan BLT BBM, Anda dapat mendaftar sebagai penerima melalui Program Usul Sanggah.

Program ini merupakan fitur dari aplikasi review bansos yang diperuntukan jika ada kelompok yang berhak mendapatkan bantuan tetapi tidak menerimanya.

Lebih lanjut, fitur ini hanya dapat diakses melalui aplikasi Cek Bansos bagi orang yang telah mengunduh, mendaftarkan, dan memverifikasi datanya.

Baca Juga: Hanya Dengan KTP dan HP Bisa Daftar Bansos 2022, Berikut Tutorial Lengkap Cara Daftar BPJS dan PBI JK

Selain fitur tersebut, masyarakat juga dapat menghubungi Posko Kemensos di 021-171.

Sedangkan bagi anda yang sudah terdaftar sebagai penerima BLM BBM bisa melakukan registrasi dan pengecekan dengan cara berikut ini.

Cek Penerima BLT BBM Rp 600.000 di Aplikasi Cek Bansos

Berikut cara cek penerima bansos BLT BBM di aplikasi Cek Bansos.

1. Masuk ke aplikasi Cek Bansos menggunakan akun yang terdaftar

2. Klik menu “Cek Bansos” untuk mengetahui daftar penerima bansos BLT BBM 2022

3. Memasukkan data daerah berupa provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, kelurahan/desa, dan nama sesuai KTP

Baca Juga: WHO Umumkan Akhir Pandemi Covid-19 Segera Berakhir, Teros Adhanom: Akhir Sudah di Depan Mata

4. Pastikan data yang dimasukkan sudah benar, dan klik “Cari Data”.

5. Aplikasi akan memproses hasil pencarian penerima bansos Kemensos berdasarkan data yang diinput.

6. Jika Anda sudah terdaftar sebagai penerima BLT BBM, akan muncul informasi yang berisi nama penerima, umur, dan jenis Bantuan Sosial yang diperoleh.

Baca Juga: Bagaimana Cara Cek BSU 2022? Simak Syarat dan Cara Cek Menjadi Penerima Bantuan Sosial Pemerintah

Jika nama yang dicari tidak termasuk dalam penerima bansos, maka akan muncul keterangan “Tidak Ada Peserta/PM”.***

Rekomendasi