Jelang Persija Jakarta vs Madura United di BRI Liga 1 2022, Fabio Lefundes Soroti Kondisi Lapangan


inNalar.com – Menjelang pertandingan Persija Jakarta vs Madura United di BRI Liga 1 2022, Fabio Lefundes soroti kondisi lapangan.

Laga Persija Jakarta vs Madura United dijadwalkan akan berlangsung hari ini mulai pukul 20.30 WIB.

Persija Jakarta masih akan menggunakan Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi sebagai markas mereka kali ini.

Baca Juga: Prediksi Persija Jakarta vs Madura United BRI Liga 1 2022 : Saatnya Macan Kemayoran Puncaki Klasemen

Fabio Lefundes selaku pelatih Madura United cukup menyoroti kondisi lapangan stadion Patriot Candrabhaga tersebut.

Hal ini disampaikan saat sesi konferensi pers sebelum pertandingan melawan Persija Jakarta, sebagaimana dikutip inNalar.com dari Youtube Madura United TV.

Pada kesempatan itu Fabio Lefundes mengatakan perihal persiapan timnya serta mengomentari lapangan Stadion Patriot Candrabhaga.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 2022 Persija Jakarta vs Madura United Tayang di Indosiar : Duel Panas Tim Papan Atas

“Kita persiapan dengan baik, lapangannya tidak terlalu baik, tidak terlalu mendukung pertandingan besar ini,” kata Fabio.

Di samping itu dia tak ingin persiapan timnya hanya fokus pada kondisi lapangan, dia berharap anak asuhnya fokus pada permainan.

“Cuma kita tidak bisa fokus ke lapangan, namun kita harus fokus ke pertandingan supaya kita lakukan dengan baik dan yang terbaik di sini,” ucapnya.

Baca Juga: Link Streaming Nonton Big Mouth Episode 15 Sub Indo, Spoiler: Pertarungan Sengit Park Changho vs Choi Doha

Selain itu Fabio Lefundes mengungkapkan pendapatnya tentang Persija Jakarta yang saat ini dilatih Thomas Doll.

“Kita tahu susah di sini pertandingan melawan Persija karena bagus dilatih dengan Thomas Doll,” ungkapnya.

Meski demikian dia berharap pemainnya mau untuk berusaha lebih keras demi mendapat hasil yang maksimal.

Baca Juga: Cara Cek Penerima PBI 2022, Daftar Disini dan Lengkapi Persyaratannya Hanya Dengan KTP dan BPJS Kesehatan

“Kita harus berusaha keras jika mau dapat hasil maksimal di pertandingan ini,” ujarnya.

Pertandingan Persija Jakarta vs Madura United disinyalir bakal berlangsung ketat mengingat kedua tim sama – sama menginginkan poin.

Pastinya siapapun yang mampu memaksimalkan peluang menjadi gol akan keluar sebagai pemenang dalam pertandingan ini. ***

Rekomendasi