

inNalar.com – Berikut informasi soal Suho EXO kolaborasi dengan Mew Suppasit yang rilis pada 23 Oktober 2022. Suho EXO komentari momen di Instagram begini.
EXO-L (penggemar EXO) dikejutkan dengan kabar bahwa Suho EXO kolaborasi dengan Mew Suppasit melalui cuitan akun Twitter @Msuppasitstudio pada Senin, 17 Oktober 2022.
Mew Suppasit adalah penyanyi, aktor, dan penulis lagu asal Thailand. Namanya dikenal misalnya karena menjadi pemeran di “Tharn”.
Baca Juga: Apa Doa Pembuka dan Penutup Acara Majelis? Simak Berikut Ini, Sangat Singkat, Maknanya Dalam
Melalui pengumuman di media sosial Twitter tersebut, Suho EXO akan kolaborasi sebuah single yang rilis pada 23 Oktober 2023.
Bersama pengumuman itu juga disertai dengan video teaser yang bertuliskan kata-kata berikut.
“The fourth single new Suppasit x global artist on Global Colaboration Project 2022 featured by Suho from EXO, 10.23 (23 Oktober 2022)” tulis keterangan dalam video.
Baca Juga: Gimana Cara Download Video di Pinterest? Berikut Tutorial Sangat Mudah Dipahami
Kabar Suho EXO kolaborasi dengan Mew Suppasit ini juga diperkuat melalui unggahan di akun Instagram pribadi Mew Suppasit pada Senin, 17 Oktober 2022.
Unggahan pada akun Instagram Mew Suppasit tersebut menampilkan dua foto momen kebersamaan dengan Suho EXO.
Pada unggahan tersebut bertuliskan, “Senang bertemu denganmu, Teman!”.
Baca Juga: Kata-kata Mutiara Islam Tentang Cinta Kepada Allah SWT, Memiliki Arti dan Makna yang Sangat Dalam
Foto pertama menampilkan Suho EXO dan Mew Suppasit yang berpose dua jari (peace sign) yang tampak berada di sebuah gedung.
Kemudian, foto kedua adalah foto yang dicetak dengan judul “KWANGYA” di fotonya.
Foto tersebut juga ditandatangani oleh Suho EXO dan ada kata-kata yang ditulis dengan tangan.
Baca Juga: Sinopsis Chainsaw Man Episode 2, Dilengkapi Link Download Sub Indo, Bukan dari Anoboy: Denji vs Aki
“Nice to meet you, Bro! See you again (senang bertemu denganmu, Teman. Sampai berjumpa lagi),” tulis Suho EXO pada cetakan foto tersebut.
Unggahan yang juga menandai akun Instagramnya tersebut pun turut dikomentari oleh Suho EXO.
“Akhirnya!!! Sampai juma lagi,” tulisnya di kolom komentar unggahan Mew Suppasit.
Selain kolaborasi dengan Mew Suppasit, saat ini Suho EXO juga tengah syuting acara reality show.
Suho EXO juga sempat membocorkan bahwa album terbaru EXO sedang masa persiapan dan meminta EXO-L untuk menunggu kabarnya sebentar lagi.
Diperkirakan, tujuh member akan berpartisipasi dalam album terbaru EXO. Mengigat Chanyeol EXO sudah selesai wajib militer.
Jangan lupa nantikan single kolaborasi Suho EXO dengan Mew Suppasit yang akan rilis pada 23 Oktober 2023 mendatang. ***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi