Atta Halilintar Klarifikasi Usai Terseret Kasus Robot Trading Net89: Ternyata Benda Kesayangan jadi Pemicunya

inNalar.com – Atta Halilintar beri klarifikasi usai terseret kasus robot trading Net89. Ternyata benda kesayangan yang jadi pemicunya.

Nama Atta Halilintar menjadi salah satu dari sejumlah artis dan publik figur yang terseret ke dalam kasus robot trading Net89.

Diduga, Atta Halilintar menerima sejumlah aliran dana fantastis dari robot trading Net89 akibat lelang bandana, benda kesayangan miliknya.

Baca Juga: Link Live Streaming dan Live Score French Open 2022 Hari Ini, Kamis 27 Oktober: Fajar/Rian Balik di 16 Besar

Diketahui bahwa robot trading Net89 adalah investasi bodong yang berkedok sebagai multilevel marketing.

Tidak terima namanya terus dikait-kaitkan, Atta Halilintar pun berikan klarifikasi melalui akun Instagram pribadinya (@attahalilintar).

Pada Rabu, 26 Oktober 2022 melalui unggahan di cerita Instagram akun pribadinya, Atta Halilintar memberikan klarifikasi tegas atas kasus robot trading Net89 yang menyeret namanya.

Baca Juga: Live Streaming dan Spoiler Preman Pensiun 7 Episode 11, Kamis 27 Oktober: Apa Otang Mulai Curiga pada Toni?

“Jadi saya pada saat itu melakukan lelang barang bersejarah saya yag paling pertama (headband) dengan tujuan dana hasil lelang itu akan digunakan untuk membantu pembangunan tempat penghafal Al Quran dan juga membantu pembangunan masjid,” tulis Atta Halilintar jelaskan mengapa ia bisa menerima uang yang fantastis.

Atta Halilintar pun mengungkapkan bahwa ia tidak mungkin bertanya satu per satu kepada siapa yang ikut kegiatan lelang benda kesayangan miliknya tersebut untuk menanyakan mendapatkan uang dari mana.

Apalagi kegiatan lelang yang diadakan Atta Halilintar tersebut adalah lelang terbuka. Jadi, banyak yang mengikutinya dan siapa saja boleh berpartisipasi.

Baca Juga: Tiga Kali Cerai, Enji Baskoro Eks Suami Ayu Ting Ting Disebut Hobi Selingkuh dan Tak Mampu Menafkahi oleh Hana

Kegiatan lelang bandana, benda kesayangan Atta Halilintar pun akhirnya ditutup sesuai dengan tanggal dan jam yang telah ditentukan.

Selanjutnya, Atta Halilintar mengatakan bahwa ia tidak main robot trading Net89 atau terhubung dengan mereka.

“Saya sama sekali tidak mengerti dan tidak pernah ikut trading-trading robot,” jelas Atta Halilintar.

Atta Halilintar kemudian menutup klarifikasi tersebut dengan mengatakan agar namanya tidak digunakan sebagai orang yang main robot trading atau melakukan penipuan.

Baca Juga: Link Nonton Blind Episode 13 Sub Indo, Beserta Jadwal dan Spoiler Drakor: Game Mematikan dari Pelaku Dimulai

“Semoga ini semua jelas dan berita-berita di luar sana tidak menggoreng menggunakan nama saya, seperti saya yang main robot trading atau menipu. Terima kasih semoga Tuhan berkahi kita semua,” tutup Atta Halilintar pada klarifikasi kasus robot trading Net89.

Sebelumnya, tidak hanya nama Atta Halilintar yang terseret kasus robot trading Net89.

Sejumlah publik figur lainnya yang terseret kasus robot trading Net89 misalnya, Kevin Aprilio, Mario Teguh hingga nama Taqy Malik pun masuk ke dalamnya. ***

Rekomendasi