

inNalar.com – Beberapa drama Korea yang akan tanyang di bulan November, ternyata sudah banyak dinantikan oleh para pencinta K-Drama.
drama Korea selalu dikenal karena selalu menampilkan alur cerita yang unik, menarik, dan selalu memancing rasa penasaran para penontonnya.
Berikut ini 9 daftar drama Korea yang siap tayang sepanjang bulan November.
Mulai dari Park Solomon sampai Song Joong Ki, siap warnai kehidupanmu sepanjang bulan November.
1.The Fabulous
Genre: Bisnis, Romantis, Komedi
Network : Netflix
Pemain: Chae Soo Bin, Minho (Shinee)
Tayang: 4 November 2022 (Ditunda)
Jumlah Episode : 8
The Fabulous rencana akan rilis pada, 4 November 2022.
Namun, karena masa perkabungan yang sedang berlangsung di Korea Selatan akhirnya dibatalkan.
Akibat tragedi Itaewon, maka The Fabulous akan rilis perdana pada, 11 November 2022.
Sinopsis :
Sebuah cerita tentang orang-orang yang telah mendedikasikan hidup mereka untuk industri fashion dan berjuang untuk bertahan hidup di sana.
Ji Woo-Min yang diperankan oleh Minho adalah seorang retoucher lepas yang sangat bertanggung jawab untuk meningkatkan kualitas foto.
Baca Juga: Manchester United Gagal Duduk di Posisi Empat Besar, Ten Hag: Hasilnya Tidak Berbohong
Di tempat kerja, dia sangat tampan dan kompeten.
Tetapi dirinya tidak akan bersemangat bekerja, jika pekerjaan tersebut berhubungan tentang masalah percintaan.
Pyo Ji-Eun yang diperankan langsung oleh Chae Soo-Bin adalah seorang anak yang sangat bermimpi bekerja di bidang fashion.
Sekarang dia bekerja sebagai direktur biro iklan untuk merek-merek mewah.
Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries Hari Ini, 7 November 2022: Jangan Mengharapkan Apapun dari Kekasih Anda
Meskipun dirinya harus berjuang untuk bertahan hidup di industri fashion, Jie-Eun berusaha untuk bersikap seseorang dengan kepribadian yang sangat ceria dan energi sangat energik.
2. Revenge of Others
Genre: Thriller, Drama.
Network : Disney
Pemain: Park Solomon, Shin Ye Eun
Tayang: 9 November 2022
Jumlah Episode : 12
Sinopsis :
K Chan-Mi yang diperankan oleh Shin Ye-Eun merupakan seorang pelajar SMA yang berusia 19 tahun.
Chan Mi, dulunya adalah penembak di tim sekolah menengah atas.
Suatu hari, saudara kembar Ok Chan-Min meninggal dan mencoba mengetahui misteri kematian saudara kembarnya itu.
Chan Mi terkait dengan Ji Sooheon yang diperankan oleh Park Solomon.
Maka dari itu, Ji Sooheon memutuskan untuk membalaskan dendam kepada mereka.
3. The First Responderse
Genre: Drama
Network : SBS
Pemain: Kim Rae Won, Son Ho Jun
Tayang: 11 November 2022
Sinopsis :
Karyawan departemen kepolisian dan stasiun pemadam kebakaran bekerja sama untuk memecahkan masalah.
Jin Ho-Gae bekerja sebagai detektif yang sangat handal. Ho-Gae juga selalu melakukan pekerjaannya dengan sangat baik.
Walaupun seperti itu, dirinya tidak pernah ramah saat berbicara dengan orang lain, tetapi dapat memecahkan masalah dengan menggunakan keahliannya.
Kemampuan luar biasa untuk memahami peristiwa buruk, membaca pikiran, dan keinginan kuat untuk menang.
Bong Do-Jin bekerja sebagai petugas pemadam kebakaran. Do-Jin dikenal karena dirinya sangat antusias dengan pekerjaannya.
Do-Jin tampak dingin bagi orang-orang, tetapi dia baik kepada orang-orang di sekitarnya dan merawat para korbannya dengan baik.
Do-Jin selalu pergi ke lokasi kebakaran tanpa ragu-ragu. dan ternyata, Song Seol bekerja sebagai paramedis yang memiliki hati sangat hangat.
Baca Juga: Indonesia Beralih ke TV Digital, Begini Cara Nonton dari TV Analog Tanpa Menggunakan Set Top Box
4. Behind Every Star
Genre: Komedi, Romantis
Network : TvN
Pemain: Lee Seo Jin, Kwak Sun Young,
Seo Hyun Woo, Joo Hyun Young
Tayang: 7 November 2022
Jumlah Episode : 12
Sinopsis :
Cerita bermula, saat Ma Tae-O bekerja sebagai manajer profesional dan bekerja sebagai CEO Method Entertainment.
Tae-O sangatlah cerdas dan lembut, tetapi dia terlahir sebagai ahli strategi dan tidak akan menggunakan trik apa pun untuk mendapatkan sesuatu yang diinginkannya.
Baca Juga: Manchester City Meraih Kemenangan Secara Dramatis atas Fulham Berkat Penalti Haaland
Cheon, bekerja sebagai manajer selama 1 tahun.
Cheon mulai bekerja sebagai pemimpim dibagian tim manajer.
Sikap Cheon yang dimilikinya sangatlah kompetitif dan sangat gila kerja.
Cheon sangat picik dan ketika dia menetapkan tujuan, dia mencoba untuk mencapainya tanpa berpikir hati-hati.
Cheon dan Ma Tae-O memiliki banyak perselisihan di sepanjang jalan.
Kim Joong-Don adalah teman terbaik Cheon di tempat kerja dan dalam posisi yang sama sebagai pemimpin tim manajer.
Joong-Don adalah pria yang sangat lembut.
Sedangkan, Hyun-Joo sebagai manajer pemula sangat sering menyebabkan masalah di tempat kerja.
Tumbuh menjadi pemimpin profesional, ternyata didapatkannya melalui pengalamannya yang sudah dilalui.
5. Reborn Rich
Genre: Bisnis, Drama, Fantasi
Network : JTBC
Pemain: Song Joong Ki, Lee Sung Min,
Shin Hyun Bin
Tayang: 18 November 2022
Jumlah Episode : 16
Cerita berdasarkan dasarkan pada sebuah perusahaan manajemen besar, metode hiburan, dan menggambarkan kehidupan profesional.
Drama Reborn Rich sendiri, diadaptasi dari kilas balik San Kyeong “Chaeboljib Maknaeadeul”.
Sinopsis :
Yoon Hyun-Woo telah bekerja di Soonyang Conglomerate selama lebih dari 10 tahun.
Pekerjaannya utama yang harus dikerjakannya yaitu mengurus keluarga yang menjalankan bisnis.
Pekerjaannya mirip dengan seorang pelayan, tetapi dia tidak dikhianati oleh keluarga faksi.
Baca Juga: Selalu Terdistraksi? Ikuti 5 Tips Berikut untuk Bisa Fokus Beraktivitas: Nomor 3 Sering Disepelekan
Suatu ketika, dirinya kemudian dibunuh oleh putra bungsu mereka, Jin Do-Joon.
Beberapa waktu berikutnya, Yoon Hyun-Woo menemukan dirinya dalam tubuh putra bungsu dari keluarga Jin Do-Joon.
Dia pun memutuskan untuk membalas dendam pada keluarga Soonyang dan juga mengelola perusahaan mereka.
6. Somebody
Genre: Thriller, Misteri
Network : Netflix
Pemain: Kim Young Kwang, Kang Hae Lim
Tayang: 18 November 2022
Sinopsis :
Sum adalah pengembang aplikasi jejaring sosial.
Meskipun dirinya kesulitan berinteraksi dengan orang lain, dia berteman dengan Mok-Won dan Ki-Eun.
Ki-Eun bekerja sebagai detektif.
Suatu saat terjadi, pembunuhan dan ternyata seseorang terlibat dalam kasus pembunuhan tersebut.
Tunangan Aaron Carter, dari Lindsay Lohan hingga Paris Hilton: Ada yang Sampai Punya Anak
Desainer arsitektur Yoon-O muncul di hadapan Sum dan teman-temannya.
Yoon-O adalah pria yang sangat menarik, tapi menyimpan banyak rahasia.
Sementara itu, ternyata Ki-Eun memiliki bukti kasus pembunuhan yang didapatkannya dengan bantuan Mok-Won.
7. Weak Hero Class
Genre : Action, Drama
Network : Wavve
Pemain : Park Ji Hoon, Choi Hyun Wook,
Hong Kyung
Tayang : 18 November 2022
Diadaptasi langsung dari Webcomic yang berjudul “Yakhanyoungwoong” yang ditulis oleh Seo Pae-Seu dan diilustrasikan oleh Kim Jin-Seok.
Sinopsis :
Yeon Shi-Eun adalah siswa teladan yang sangat berprestasi di sekolah menengah atas.
Secara fisik, Yeon Shi-Eun terlihat seperti anak laki-laki yang lemah, tetapi dirinya mempunyai kemampuan yang luar biasa yang tidak diketahui oleh orang lain.
Baca Juga: Ayu Dewi dan Regi Datau Pergi Umroh Tanpa Anak-Anak, Tepis Isu Keretakan Rumah Tangga
Saat di sekolah, Shi-Eun harus berjuang dengan sekuat tenaga menghadapi kekerasan yang dilakukan baik diluar sekolah maupun didalam lingkungan sekolahnya.
8. Please Send Me A Fan Letter
Genre: Komedi, Romantis
Network : MBC
Pemain: Lee Ha Na, Im Jo Hwan
Tayang: 24 November 2022
Sinopsis :
Han Gang-Hee yang diperankan oleh Sooyoung menghadapi masalah krisis sangat besar dalam karirnya akibat surat penggemar yang diterimanya.
Disisi lain, terdapat Bang Jung-Seok yang merupakan seorang ayah tunggal, yang berjuang membesarkan putrinya seorang diri.
Putrinya tersebut menderita penyakit leukemia dan memiliki beberapa keinginan yang harus segera dipenuhi.
9. Unlock The Boss
Genre: Thriller, Misteri
Network : ENA
Pemain: Chae Jong Hyeop, Park Sung Woong
Tayang: 30 November 2022
Unclock The Boss, diadaptasi dari webcomic “Sajangnim Eul Jamgeunmhaeje” oleh Park Sung-Hyun.
Diterbitkan dari, 5 April 2020 hingga 19 April 2021 melalui Naver.
Sinopsis :
Kim Sun-Joo adalah seorang programmer dan pendiri dan CEO dari sebuah perusahaan IT.
Suatu hari, tanpa alasan yang diketahui, dirinya dikejar oleh seseorang yang berusaha mencoba membunuhnya.
Orang tersebut, menikamnya dan ketika dia merasakan kematian mendekat, dia merasakan rohnya merembes ke dalam Smartphone miliknya.
Hidupnya seketika berubah saat dirinya harus ditangkap oleh handphoneya sendiri.
Baca Juga: Viral! Wanita Ini Tak Sengaja 1 Pesawat dengan Sehun EXO ke Indonesia, Nitizen: Hoki Seumur Hidup
Park In-Sung merupakan seorang pemuda yang sangat pekerja keras dan berasal dari latar belakang keluarga yang miskin.
Dirinya telah mencari pekerjaan sejak lulus, tetapi sayangnya sangatlah sulit.
Suatu hari, ketika sedang memetik jamur di pegunungan untuk mendapatkan uang, tanpa sengaja menemukan sebuah smartphone yang terlihat sangat aneh.
Ponsel pintar itu, tiba-tiba saja berkata kepada Park In-Sung: “Jika kamu membantu saya, saya akan memberi kamu 10 miliar won ($7 juta).”
Baca Juga: 11 Tahun Ditinggal Pasha Ungu, Kiesha Alvaro Ngaku Susah Makan hingga Banting Tulang
Ponsel itu kemudian menunjukkan kepadanya rekening bank dengan 10 miliar won.
Park In-Sung menerima tawaran itu, dan mengikuti instruksi dari ucapan yang berasal dari smartphone.
Smartphone tersebut langsung mengirimkan sebuah email ke perusahaannya dan mengumumkan bahwa Kim Sun-Joo akan berlibur dan Park In-Sung akan sementara mengambil alih sebagai CEO.
Park In-Sung dan Kim Sun-Joo sekarang sedang mencoba untuk mencari tahu penyebab dan alasan di balik penusukan tersebut.
Jadi, inilah beberapa drama Korea yang akan tayang perdana selama bulan November.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi