Inggris vs Iran Piala Dunia 2022: Harry Kane akan Tetap Mengenakan Ban Kapten One Love Laga Melawan Iran

inNalar.com – Laga Inggris vs Iran di Piala Dunia 2022 malam ini akan dipertandingkan setelah laga pembuka dan opening ceremony resmi digelar tadi malam.

Laga selanjutnya pertemuan antara Inggris vs Iran akan dipertandingkan hari ini 21 November 2022 pukul 20.00 WIB.

Skuad Inggris Harry Kane mengatakan bahwa dia akan mengenakan ban kapten yang bertulisan ‘One Love’ berwarna pelangi di pertandingan nanti menghadapi Iran di babak fase Grup B.

Harry Kane sadar akan tindakannya meskipun akan ada ancaman denda dan akan mendapatkan kartu kuning saat pertandingan di Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga: Yuk Mengenal Psyllium, Serat yang Mempunyai Manfaat Banyak, Berat Badan Kolestrol Gula Darah Hingga Jantung

Awal mula masalah kontroversial tentang larangan LGBT dan hal apapun yang melambangkan dilarang keras oleh pihak penyelenggara Piala Dunia 2022 saat ini.

Tapi kapten Inggris Harry Kane tidak akan memperdulikannya meski nantinya dia akan mendapatkan kecaman.

Asosiasi sepak bola Eropa dan FIFA dan sembilan negara diantaranya Jerman, Belanda dan Belgia setuju kompak termasuk Inggris akan melakukan aksi itu di Piala Dunia 2022 Qatar.

Di setiap memasuki bulan September sampai akhir tahun biasanya sang kapten Harry Kane di Premier League selalu melakukan aksi mengenakan ban kapten berwarna pelangi atau bertulisan ‘One Love’.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Virgo Hari Ini, 21 November 2022: Setia dengan Pasangan, Teman dan Keluarga

Sebagai simbol keragaman hal itu juga akan dilakukan di Piala Dunia 2022 Qatar oleh sebagian negara termasuk Harry Kane sebagai kapten Inggris.

Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) bersama pihak lain yang akan memberi tahu dan mengkampanyekan tentang niat mereka atas hak asasi manusia kepada tuan rumah Piala Dunia 2022 Qatar.

Tetapi FIFA dan tuan rumah Piala Dunia 2022 Qatar tidak mengizinkan tim untuk membuat aksi tersebut karena dianggap sebagai pertanyaan politik.

Skuad Inggris akan memulai pertandingan di babak fase Grup C melawan Iran diikuti dengan pertandingan Amerika Serikat vs Wales di penyisihan Grup di Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Viral di Media Sosial, Jungkook BTS Tampil di Pembukaan Piala Dunia 2022, Penggemar: So Proud of You Baby

Kemudian sang pelatih Inggris Southgate juga mengkonfirmasi bahwa skuadnya juga akan melakukan aksi berlutut sebelum kick-off dimulai.

“Kami telah mendiskusikannya untuk aksi berlutut kami rasa harus melakukannya,” kata pelatih Inggris Southgate.

Dan Southgate juga memberi pernyataan di laga pertandingan melawan Iran dia tidak akan menurunkan James Maddison di laga nanti malam.***

 

Rekomendasi