

inNalar.com – Duka yang kini tengah menghampiri keluarga pria bernama asli Agus Yulianto atau kerap dipanggil Ki Joko Bodo itu untuk selama-lamanya pada selasa 22 November 2022.
Ayda Prasarti salah satu anak dari Ki Joko Bodo yang mengakui sang ayah memiliki penyakit komplikasi.
Satu bulan sebelum kepergiannya, paranormal Ki Joko Bodo tengah menjalani pengobatan medis.
Diketahui dari sang anak Ayda Prasasti, Ki Joko Bodo meninggal dunia pada hari ini Selasa 22 November 2022 pada pukul 09.57 WIB.
Sebelum menghembuskan nafas terakhirnya, KI Joko Bodo ternyata akan melakukan kontrol ke Dokter pada esok hari, namun takdir berkata lain.
Ayda belum menjawab secara detail mengenai detail kepergian sang ayah Ki Joko Bodo.
Diketahui dari sang putri Ayda PrasastI, sang ayah Ki Joko Bodo meninggal dalam keaadan sedang duduk sehabis mandi. Ia mengatakan bahwa sang ayah memiliki riwayat hipertensi.
Adapun kerabat dari Ki Joko Bodo yakni Ki Prana Lewu juga telah mengunggah kabar tersebut melalui Instagram Story-nya.
Ki Prana Lewu menjadi saksi bahwa semasa hidupnya Ki Joko Bodo adalah orang yang rajin beribadah.
Baca Juga: Sempat Hilang, Kini Adik Dinar Candy Ditemukan dan segera Diboyong ke Jakarta oleh Orang Tuanya
Pria bernama asli Agus Yulianto itu menjadi salah satu paranormal yang kondang di Indonesia.
Diketahui Ki Joko Bodo yang telah hijrah dan kini menjadi sosok yang religius.
Mengenai kondisi Ki Joko Bodo, ternyata ia sempat tidak bisa jalan sejak tahun 2020 lalu setelah itu Ki Joko Bodo di kabarkan kembali sudah sembuh.
Ki Jodo Bodo yang meninggal dunia di rumahnya di kawasan daerah Cipayung, Jakarta Timur.
Sang putri Ayda Prasasti pernah menceritakan momen pertobatan Ki Joko Bodo dari segala hal praktik perdukunannya.
Bagi sang putri tobat sang ayah adalah salah satu momen yang ia beserta saudara-saudara dan ibunya nanti-nantikan sejak lama.
Menurut Ayda Prasasti ia memiliki peraasan campur aduk, kadang ia malu dan kadang ia bangga dengan sang ayah Ki Joko Bodo.
Anak ke-3 dari 4 bersaudara itu menceritakan bahwa keluarganya resmi mencatat berhentinya Ki Joko Bodo dari praktik perdukunan itu pada tahun 2018.
Keluarga seisi rumahnya sempat dibuat kaget karena paranormal itu telah memangkas rambut panjangnya yang menjadi ciri khasnya.
Baca Juga: Resep Nasi Tutug Oncom Makanan Khas Sunda yang Pedas dan Gurih sebagai Menu Makanan Enak
Ayda Prasasti yang lahir pada November 2002 itu di tengah Ki Joko Bodo ada di puncak kepopularitasannya.
Ia tinggal di rumah nyentrik dan mewah yang ditaksir hingga senilai Rp20 Miliar.
Kendati demikian, Ayda Prasasti dan keluarga tidak terpana dan menyukai kemewahan dari periode paranormal sang ayah Ki Joko Bodo saat itu.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi