Jelang Laga Persib vs Persebaya di BRI Liga 1 2022, Frets Butuan Sebut Timnya Sudah Siap Tempur


inNalar.com –
Pekan ke-13 BRI Liga 1 2022 akan mempertemukan laga Persib vs Persebaya pada Sabtu, 10 Desember 2022 sore nanti. Frets Butuan ungkap rekan-rekannya siap main dalam laga tersebut.

Laga pekan ke-13 BRI Liga 1 2022 antara Persib vs Persebaya akan digelar di Stadion Jatidiri, Semarang.

Kemenangan Persib saat bentrok dengan Persik Kediri 3-0 pada hari Rabu, 7 Desember kemarin membuat para pemain sangat termotivasi.

Baca Juga: Mantap, Ternyata ini Arti Hari Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono Menurut Weton Jawa

Saat ini posisi Persib Bandung masih belum stabil dalam papan klasemen BRI Liga 1 2022.

Maung Bandung masih berada di posisi ke-8 dengan raihan 19 poin berkat enam kemenangan, satu kali imbang dan empat kekalahan.

Sementara lawannya Persebaya Surabaya berada dua tingkat dibawahnya dengan poin 16 poin.

Baca Juga: Terbaru! Teks Khutbah Jumat Edisi 16 Desember 2022: Pentingnya Umat Islam dalam Menjaga Lisan dan Tangan

Pelatih Persib Bandung Luis Milla akan berusaha menjaga catatan positif itu berlanjut saat meladeni Persebaya Surabaya.

Persebaya Surabaya juga di laga sebelumnya berhasil meraih tiga poin saat hadapi Barito Putera dengan skor 3-2 di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Selasa, 6 Desember lalu.

Dua gol dari bek tengah Leo Lelis berhasil dicetaknya pada babak kedua. Ditambah bunuh diri dari Frank Sokoy pada menit ke-51.

Barito Putera sempat memberikan perlawanan dengan mencetak gol lebih dulu pada babak pertama lewat Rafael da Silva dan Buyung Ismu Lessy saat laga akan berakhir.

Frets Butuan nyatakan kesiapan rekan setimnya

Pemain sayap kiri Persib Bandung nyatakan kesiapan rekan-rekanannya jelang menghadapi Persebaya Surabaya di BRI Liga 1 2022.

“Kami pemain sangat siap karena punya motivasi tinggi untuk melanjutkan tren kemenangan dari pertandingan sebelumnya,” kata Frets Butuan pada Jumat, 9 Desember 2022.

“Itu modal utama kami untuk menatap laga besok. Kami siap bertanding dengan semangat tinggi,” tambahnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Gemini Hari Ini Sabtu, 10 Desember 2022: Waspadalah, Anda Harus Selalu Jaga Kondisi Keuangan!

Ia juga mengungkapkan kondisi fisik dan mental rekannya sedang dalam kondisi bagus.

Meskipun jadwal BRI Liga 1 2022 kedepannya akan semakin padat, semua pemain Persib akan memaksimalkan waktu istirahat dan pemulihan dengan sangat baik.

Pemain bernomor punggung 21 itu masuk dari bangku cadangan pada awal babak kedua saat kemenangan 0-3 dari Persik Kediri.

Baca Juga: KUNCI JAWABAN Tema 4 Kelas 3 SD Halaman 22 23 dan 24 Buku Tematik Subtema 1 Pembelajaran 3: Menghitung Kentang

Meski tidak menyarangkan gol, ia mampu memberikan tekanan lebih banyak kepada lawannya hingga Persib Bandung mampu menambah satu gol di pertengahan babak kedua.

Laga Persib vs Persebaya di BRI Liga 1 2022 akan disiarkan pada Sabtu, 10 Desember 2022 pukul 15:00 WIB.

Pertandingan ini disiarkan secara langsung dan eksklusif di Indosiar.***

 

Rekomendasi