Tak Perlu Ikut Tes CPNS Kemenag, Peraih Juara Kompetisi Ini Akan Diusulkan Otomatis Jadi PNS

inNalar.com – Kemenag akan usul bagi juara MTQ tingkat internasional diangkat sebagai PNS sebagai bentuk apresiasi.

PNS jadi salah satu pekerjaan yang berhasil memikat sejuta umat Indonesia.

Meskipun proses seleksi sangat ketat, hal itu tidak mengubah minat masyarakat untuk mendaftar.

Masyarakat yang berminat untuk berkarier sebagai PNS harus mendaftar melalui laman https://sscasn.bkn.go.id/ dan mengikuti proses seleksi.

Baca Juga: Periode Penilaian Dokumen UKPPPG Untuk PPG Piloting 3 Guru Dibuka Bulan Ini, Catat Tanggalnya!

Namun, Kementerian Agama (Kemenag) akan mengusulkan kepada Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) untuk mengangkat juara MTQ jadi PNS.

Hal itu disampaikan langsung saat acara Evaluasi Penyelenggaraan MTQ Nasional dan Pembahasan Buku Pedoman yang dilaksanakan hari Jumat, 22 November 2024 lalu.

Melalui Dirjen Bimas Islam, Kamaruddin Amin meminta agar mempromosikan juara MTQ secara masif untuk apresiasi dan citra Indonesia secara internasional.

Baca Juga: Ada 17.988 Formasi kosong Untuk PPPK Kemenag 2024 Tahap 2, Buruan Daftar!

Termasuk mempromosikan juara MTQ tingkat internasional untuk menjadi PNS karena diangap memberikan inspirasi dan merawat nilai Al-Quran.

Jika pengangkatan menjadi PNS tidak memungkinkan, Kementerian Agama akan mengusulkan untuk ditempatkan di posisi lain, seperti penyuluh agama atau guru.

Kemudian, Kemenag meminta LPTQ provinsi untuk lebih mengapresiasi dan memperhatikan nasib dari juara MTQ.

Baca Juga: Usulan Status KPU-Bawaslu Diubah Jadi Lembaga Ad Hoc, Ini Tanggapan Komisi 2 DPR RI

Menurutnya, hal ini penting agar terjadi keberlanjutan prestasi mereka.

Dengan menjadikan para juara MTQ sebagai PNS, diharapkan mereka dapat terus berkontribusi dalam membina masyarakat di bidang keagamaan.

Selain itu, langkah ini menunjukkan bahwa bidang seni tilawah Al-Qur’an mendapatkan tempat yang setara dengan prestasi di bidang lain, seperti olahraga atau akademik.

Baca Juga: Kabar Baik Bagi Pecinta Sepak Bola! Shin Tae Yong Resmi Luncurkan Akademi Bergengsi di Jakarta

Sebelumnya, pemerintah telah memberikan apresiasi serupa kepada atlet berprestasi dengan mengangkat mereka menjadi PNS.

Kini, diharapkan bagi para juara MTQ yang mendapatkan perhatian dan apresiasi khusus dari pemerintah.

Pada akhirnya, langkah Kemenag ini merupakan wujud nyata dari apresiasi pemerintah terhadap prestasi yang sering kali tidak tersorot luas oleh masyarakat umum.

Baca Juga: Siap Bertanding, Timnas Indonesia Resmi Rilis Daftar Pemain yang Akan Turun di Piala ASEAN 2024

Dengan usulan ini, tidak hanya memberikan penghargaan, tetapi juga menginspirasi masyarakat untuk terus berkarya dan berkontribusi di bidang yang mereka tekuni.***(Muhammad Arif)

Rekomendasi