

inNalar.com – Casemiro menyebut jika Erik ten Hag mempunyai ambisi tersendiri bersama Man United dalam gelaran Liga Inggris.
Erik ten Hag termasuk pelatih yang sukses meramu Man United musim ini di Liga Inggris dengan segala ambisi pribadinya.
Menurut Casemiro, ambisi dari Erik ten Hag ini tidak terlepas dari keinginannya membuat Man United berjaya kembali di Liga Inggris seperti dahulu.
Pada pekan ini mereka akan bertarung di Liga Inggris dalam laga bertajuk derby Manchester saat menjamu anak asuh Pep Guardiola.
Pertandingan ini menjadi laga penuh ambisi dan kental akan gengsi terutama untuk kedua pelatih.
Ambisi Erik ten Hag
Bagi Casemiro laga akhir pekan ini bisa membuat persaingan papan atas semakin ketat jika mampu dimenangkan.
Baca Juga: Contoh Teks Ceramah Singkat Terbaru, Tema Ikhlas: Sikap yang Harus Ada dalam Diri Kita Semua
Hal itu pula yang kemudian menjadi obsesi atau keinginan ten Hag untuk memenangkan laga melawan Man City.
Gelandang asal Brasil itu menuturkan jika ten Hag termasuk pelatih yang selalu menargetkan kemenangan, sama hal nya dengan nahkoda dia di klub-klub sebelumnya.
“Dia (ten Hag) tentu seorang manajer yang punya obsesi dengan kemenangan, begitupun manajer dalam karir saya sebelumnya yang punya obsesi untuk menang,” ucap Casemiro dikutip dari sportskeeda.
Baca Juga: Resep Siu Mie Lengkap dengan Cara Membuatnya, Makanan Khas Imlek 2023 yang Bisa Bikin Panjang Umur!
Lebih lanjut gelandang andalan Man United itu menjelaskan jika Erik ten Hag selalu menekankan kepada anak asuhnya agar memberikan yang terbaik meski saat sesi latihan.
“Dia (ten Hag) seorang yang selalu ingin menang, bahkan dalam sesi latihan. Dia selalu ingin yang terbaik,” ujar Casemiro.
Casemiro berpandangan jika pelatih seperti ten Hag sangat krusial keberadaannya mengingat dia mampu membuat tim pada akhirnya berada di kondisi yang terbaik.
“Dia (ten Hag) adalah manajer yang pekerja keras dan menuntut banyak dari pemainnya,” katanya.
“Sehingga kami selalu dalam kondisi (performa) terbaik, hal itu sangat penting bagi kami,” sambungnya.
Selain itu Casemiro juga mengungkapkan jika dirinya melihat masa depan Man United akan lebih baik kedepannya dengan kuatnya sosok Erik ten Hag sebagai nahkoda.
Baca Juga: Sejarah Hari Dharma Samudera, Momen Penting Bangsa Indonesia Diperingati Setiap 15 Januari
“Saya pribadi juga memandang (ten Hag) sebagai seorang manajer yang punya keinginan melihat Manchester United untuk tumbuh dan berkembang,” ungkapnya.
Pemain yang saat ini berusia 30 tahun itu, kini masih menjadi andalan dalam barisan gelandang yang menjadi pilihan utama ten Hag dalam laga-laga Man United.
Terlepas dari itu, masih banyak waktu yang dibutuhkan baik untuk ten Hag maupun Casemiro dalam membuktikan kapasitas mereka membawa The Red Devils menuju kejayaan. ***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi