

inNalar.com – Jadwal Liga Inggris pekan ke-21 akan berlangsung pada malam ini, Minggu (22/1/23). Laga Man City vs Wolves dan Arsenal vs Man Utd jadi perhatian untuk papan atas klasemen.
Arsenal akan menjalani laga berat melawan Manchester United pada Minggu, 22 Januari 2023 di Emirates Stadium.
Duel Arsenal vs Man Utd dijadwalkan berlangsung pukul 23.30. Sedangkan Man City vs Wolves kick off pukul 21.00 WIB.
Arsenal sepanjang musim ini baru mengalami satu kali kekalahan di Liga Inggris dan itu saat berkunjung ke markas Manchester United di Old Trafford pada 4 September lalu.
Saat ini skuat asuhan Mikel Arteta masih perkasa di pucuk klasemen Liga Inggris dengan 47 poin.
The Gunners masih unggul lima poin dari Manchester City yang berada di bawahnya dengan nilai 42.
Di sisi lain, Manchester United juga ingin menempel ketat Arsenal dalam klasemen Liga Inggris.
Setan Merah bertekad meraih mencuri tiga poin untuk bisa mendahului Newcastle di urutan ketiga dengan nilai 39.
Meski sama-sama menginginkan tiga poin, Arsenal tentu lebih diunggulkan karena laga tersebut berlangsung di Emirates Stadium.
Skuad Mikel Arteta kemungkinan akan menurunkan pemain barunya Leandro Trossard yang baru didatangkan dari Brighton pada 20 Januari lalu.
Leandro Trossard akan jadi ancaman baru bagi Manchester United, meski sang tuan rumah belum bisa memainkan penyerang utamanya Gabriel Jesus.
Manajer Manchester United, Erik ten Hag juga dipusingkan dalam laga ini, pasalnya Casemiro tidak bisa menjalani duel tersebut karena akumulasi kartu saat bertemu Crystal Palace pada pertemuan sebelumnya.
Fred akan dijadikan opsi utama untuk dimainkan sebagai partner dari Christian Eriksen.
Selain laga Arsenal vs Man Utd, pertandingan Liga Inggris pekan ke-21 juga memainkan laga antara Man City vs Wolves.
Manajer Pep Guardiola jelas diuntungkan dalam laga nanti malam karena beberapa pemain intinya telah bergabung dalam latihan bersama dengan tim.
Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Pekan Ini: Manchester United vs Crystal Palace dan Manchester City vs Tottenham
Setelah berhasil bangkit dari kekalahan dalam Derby Manchester dengan mengalahkan Tottenham 4-2 dua hari lalu, mereka optimis bisa melanjutkan hasil positif melawan Wolves.
Tapi The Citizens perlu mewaspadai dua pemain baru Wolves yakni Matheus Cunha dan Pablo Sarabia.
Matheus Cunha diyakini akan masuk sebagai starter menggantikan Diego Costa yang tidak dalam performa terbaiknya.
Berikut jadwal Liga Inggris pekan ke-21 malam hari ini
Man City vs Wolves pukul 21.00 WIB (Stadion Etihad).
Leeds vs Brentford pukul 21.00 WIB (Elland Road).
Arsenal vs Man United pukul 23.30 WIB. (Emirates Stadium).***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi